Terapkan E-Parking, Pendapatan Parkir Kota Malang Naik 600 Persen

Redaksi

News

Wali Kota Malang, Sutiaji saat uji coba sistem e-parking di kawasan Stadion Gajayana, Kota Malang beberapa waktu lalu. (Foto: Azm/Tugu Malang/Tugu Jatim)
Wali Kota Malang, Sutiaji saat uji coba sistem e-parking di kawasan Stadion Gajayana, Kota Malang beberapa waktu lalu. (Foto: Azm/Tugu Malang/Tugu Jatim)

MALANG, Tugujatim.id – Penerapan sistem e-parking di kompleks Stadion Gajayana, Kota Malang sejak Januari 2021 lalu agaknya menunjukkan hasil positif. Bagaimana tidak, pendapatan Kota Malang di sektor parkir terlihat meningkat tajam hingga  600 persen atau 6 kali lipat dibanding sebelumnya saat masih menerapkan sistem parkir manual.

Hal ini diungkapkan Kabid Parkir Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang, Mustaqim Jaya, total pendapatan dalam kurun sebulan ini sudah mencapai Rp 120 juta sekian. Jika dibanding dulu, sebulan hanya terkumpul Rp 20 juta.

”Hingga 4 Februari 2021, pendapatan masuk sebanyak Rp 120 Juta sekian. Sebelumnya beda, dalam sebulan itu hanya 20 jutaan,” ujar dia pada awak media.

Lebih rinci, Mustaqim menerangkan jika dalam sehari total pendapatan e-parking bisa mencapai angka Rp 3-4 juta. Jika dibanding sebelumnya, hanya terkumpul Rp 1-2 juta bahkan bisa tembus hanya Rp 700 ribu.

”Yang paling tinggi itu hari Jumat dan Sabtu bisa tembus Rp 5 juta dalam sehari. Karena memang ada banyak orang berkunjung ke mall MOG. Apalagi jika gak hujan,” katanya.

Lebih lanjut, pihaknya juga tengah bersiap agar sistem pembayaran e-money bisa terealisasi. Selain itu, juga tengah disiapkan sistem penunjang baru yakni Sistem Parkir Malang (Sisparma).

Dengan begitu, semua data perolehan e-parking dapat terpantau melalui dashboard Sisparma yang juga bisa diakses publik secara transparan.

Sementara, untuk perluasan sistem e-parking di sejumlah titik lain juga sedang dalam progres. Ditargetkan bisa terpasang di pertengahan 2021. Adapun, rencana sistem e-parking serupa akan dipasang di Gedung Kartini, Gedung Mini Block Office dan Terminal Arjosari.

”Tambahan 1 titik lagi di MOG untuk sepeda motor,” pungkasnya. (azm/gg)

Popular Post

Mengusahakan Pertolongan Ilahi

40 Tahun Berkarya, ParagonCorp Luncurkan Film ‘Mengusahakan Pertolongan Ilahi’ tentang Nurhayati Subakat

Darmadi Sasongko

  SURABAYA, Tugujatim.id – ParagonCorp merayakan hari jadinya ke-40 dengan cara istimewa, yakni dengan meluncurkan film inspiratif bertajuk ‘Mengusahakan Pertolongan ...

Rukyatul Hilal

Tidak Nampak Hilal di Mojokerto Akibat Faktor Cuaca

Darmadi Sasongko

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Pemantauan Hilal 1 Ramadan 1446 Hijriah dilakukan oleh Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Mojokerto bersama Tim Lembaga Falakiyah ...

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

Tiara M

Tugujatim.id – Dongeng selalu menjadi bagian dari kehidupan kita sejak kecil. Selain menghibur, cerita-cerita ini juga mengandung pesan moral yang ...

FotoJet 2025 01 20T154400420 2447421012

Petaka Gunung Gede, Ketegangan Memuncak di Balik Misteri Alam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Film “Petaka Gunung Gede” menjadi sorotan di dunia perfilman Indonesia dengan genre thriller yang menyajikan ketegangan maksimal. Menggabungkan ...

Satpol PP Kota Malang

17 Pasangan Open BO dan Mahasiswa Terciduk Satpol PP Kota Malang dari Rumah Kos

Darmadi Sasongko

MALANG, Tugujatim.id – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Malang menggerebek rumah kos kawasan Jalan Sigura Gura, Kota Malang ...

1 Ramadan.

1 Ramadan 1446 H Jatuh pada 1 Maret 2025, Ini Penjelasan Menteri Agama

Dwi Linda

JAKARTA, Tugujatim.id – Pemerintah menetapkan 1 Ramadan 1446 H jatuh pada Sabtu, 1 Maret 2025. Keputusan ini diumumkan oleh Menteri ...