SURABAYA, Tugujatim.id – Bakal calon gubernur Jawa Timur Tri Rismaharini mengakui jika sebenarnya dirinya ingin memimpin wilayah lain, bukan Jawa Timur. Hal itu diungkapkan Risma saat sambutan pendaftaran bakal calon gubernur dan calon wakil gubernur Jawa Timur di KPU, Kamis malam (29/08/2024).
Dalam sambutannya, Tri Rismaharini mengatakan jika bukan Jawa Timur yang menjadi wilayah dia ingin pimpin. Namun, ada amanah yang mengharuskan Risma kembali ke kampung halaman.
“Sebetulnya ada tempat lain yang saya pingin, secara pribadi, tapi ternyata saya enggak bisa melawan doa itu. Ternyata doa orang-orang itu mengalahkan segalanya sehingga saya kembali ke Jatim,” katanya.
Baca Juga: Jelang PON XXI Aceh-Sumut, Berikut Total Kontingen Kabupaten Mojokerto
Namun, saat ditanya kepada awak media tentang keputusannya memilih Jawa Timur, Risma menegaskan jika amanat yang diberikan oleh partai pengusung diterima tanpa paksaan.
“Engga (terpaksa),” ucap perempuan yang pernah menjabat sebagai Wali Kota Surabaya tersebut dengan singkat sambil menggelengkan kepalanya.
Saat ini, Risma masih menjadi pejabat aktif sebagai menteri sosial. Berbekal tugasnya sebagai pembantu presiden tersebut, Risma mengklaim, jika dia memahami kondisi sosial masyarakat se-Indonesia, tak terkecuali Jawa Timur.
“Karena saya adalah Mensos yang ngurasi orang-orang teraniaya dan miskin bagaimana saya melihat persis kondisi Jawa Timur dengan data-datanya,” terangnya.
Baca Juga: Pasangan Terakhir Resmi Daftar Pilgub Jatim 2024, Luluk-Lukman Usung Tagline “Luman”
Bagi dia, doa dari masyarakat Jawa Timur yang membutuhkan bantuanlah menjadikan Risma harus kembali ke tanah kelahiran.
“Dari situ saya melihat doa merekalah, orang teraniaya yang akan dikabulkan,” tutupnya.
Sebagaimana diberitakan sebelumnya, Risma-Gus Hans menjadi pasangan yang diusung oleh dua partai, PDI Perjuangan dan Hanura. Elektabilitas Risma sebagai mantan Wali Kota Surabaya dan Menteri Sosial dinilai mampu menyaingi petahana Khofifah Indar Parawansa.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Tugujatim.id
Writer: Izzatun Najibah
Editor: Dwi Lindawati