Tuban Diguncang Gempa Bumi, BMKG: Ada 15 Kali Gempa Susulan

Dwi Linda

Peristiwa

Gempa susulan.
Ilustrasi gempa bumi. (Foto: Pixabay)

TUBAN, Tugujatim.id Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Tuban mencatat sudah ada 15 kali gempa susulan setelah gempa perdana yang terjadi pada Jumat (22/03/2024), pukul 11.22 WIB, dengan kekuatan Magnitudo 6,0 kedalaman 10 km.

Kepala Stasiun Metereologi BMKG Kelas II Tuban Zem Irianto Padama menyampaikan, sudah ada 15 kali gempa susulan. Hampir sebagian besar kekuatan getarannya tidak begitu besar. Ada satu gempa susulan yang terasa dengan kekuatan Magnitudo 5,3.

“Dari catatan kami memang sudah ada 15 kali gempa susulan, Mas. Gempa tersebut tidak berpotensi tsunami,” kata Zem, sapaan akrabnya.

Gempa susulan di Tuban.
Data infografis kejadian gempa yang mengguncang Tuban. (Foto dok. BMKG)

Dia membeberkan rincian gempa yang titiknya terjadi Timur Laut Tuban pada pukul 11.35 WIB 4,4 Magnitudo; disusul pukul 11.43 WIB 3,1 M; pada pukul 11.45 WIB 3 M; lalu 11.56 WIB 3,4 M. Kemudian pada 12.11 WIB dengan kekuatan 2,7 M.

Selanjutnya, pada pukul 12.31 WIB setelah salat Jumat, gempa susulan juga kembali terjadi dengan kekuatan 5,3 M getaran dari guncangan ini masih dirasakan warga. Lalu pada pukul 12.37 WIB terjadi gempa lagi 3,9 M.

Tidak berhenti di situ, rentetan gempa secara terus menerus terjadi seperti pukul 12.40 WIB gempa susulan lagi 3,5 M; 12.44 WIB kekuatan gempa 3 M; lalu pukul 12.49 dengan 2,7 M; berlanjut pukul 13.03 WIB gempa 3 M; dan 13.05 WIB berkekuatan 4,1 M.

Berikutnya, pada pukul 13.06 berkekuatan 3,6 M, pada pukul 13.09 lagi gempa susulan 3 M; dan pukul 13.18 WIB gempa lagi 3,5 M.

Gempa susulan Tuban.
Titik gempa yang mengguncang Tuban pada Jumat (22/03/2024). (Foto: dok. BMKG)

BMKG mengimbau kepada warga agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya. Warga diimbau agar menghindari bangunan yang retak atau rusak diakibatkan oleh gempa Tuban.

Periksa dan pastikan bangunan tempat tinggal Anda cukup tahan gempa ataupun tidak ada kerusakan akibat getaran gempa yang membahayakan kestabilan bangunan sebelum kembali ke dalam rumah.

“Pastikan informasi resmi hanya bersumber dari BMKG yang disebarkan melalui kanal komunikasi resmi yang telah terverifikasi,” terangnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Tugujatim.id

Writer: Mochamad Abdurrochim

Editor: Dwi Lindawati

Popular Post

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Banjir luapan.

16 Pintu Klep Tak Berfungsi Biang Banjir Luapan di Tempuran Mojokerto, Petugas Siaga Pantau lewat Drone

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena bencana banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Hasil asesmen ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...

Gus Fawait.

Gus Fawait Resmi Teken SK Honorer PPPK Tahap 1 dan Libur Guru, Utamakan Kesejahteraan Tenaga Kerja

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Bupati Jember Muhammad Fawait (Gus Fawait) menandatangani dua kebijakan vital, yaitu terkait SK honorer PPPK yang lolos ...