MALANG, Tugujatim.id – Tugu Media Peduli X Bakti BCA kembali menyalurkan bantuan untuk korban gempa Malang. Kali ini mereka menyalurkan bantuan di SDN Purwodadi 3, Desa Purwodadi, Kecamatan Tirtoyudo, Kabupaten Malang.
Bantuan yang disalurkan adalah 5 sak semen untuk memperbaiki kerusakan-kerusakan di sekolah tersebut. Salah seorang guru di SDN Purwodadi 3 Mukhlis mengatakan, kondisi ruang kelas di sekolahnya cukup mengkhawatirkan akibat gempa 6,1 Magnitudo pada 10 April 2021.
“Kalau yang lokal itu yang rusak berat ada 1, atapnya itu hampir ambruk. Yang lainnya plafonnya hampir ambrol dan tembok retak-retak. Dan retak-retak itu di fondasi, jadi tergolong parah karena di ujung-ujung fondasi. Kalau genteng 25 persen runtuh, tapi beberapa sudah kami benahi,” bebernya usai menerima bantuan dari Tugu Media Peduli X Bakti BCA pada Selasa malam (25/05/2021).
Also Read
Bahkan, salah satu bangunan kelas harus diruntuhkan karena sangat membahayakan.
“Kalau untuk di ruang kelas, terutama di kelas IV SD itu membahayakan. Jadi, kami runtuhkan sekalian. Karena atapnya sudah melengkung karena berat,” ujarnya.
Syukur, kegiatan belajar mengajar masih dilaksanakan secara daring. Sehingga tidak ada korban jiwa, baik dari siswa, guru, maupun warga sekolah dalam musibah tersebut.
“Karena masih sekolah daring, jadi gak dipakai, tapi seandainya sudah masuk kan berbahaya,” ungkapnya.
Saat ini, pihaknya terus melakukan perbaikan untuk kerusakan kecil yang masih memungkinkan untuk diperbaiki.
“Untuk yang kecil-kecil sudah kami benahi bersama komite sekolah dan wali murid. Contohnya genteng yang runtuh-runtuh kami pasang kembali,” bebernya.
Terakhir, dia berharap agar perbaikan untuk sekolah-sekolah di Desa Purwodadi agar disegerakan. Lantaran akan sangat membahayakan jika tidak segera diperbaiki dan siswa mulai masuk kembali.
“Harapan kami untuk SDN itu mendapatkan bantuan dari pemerintah. Saya kira sudah masuk data kami di dinas karena sudah dilaporkan kemarin. Semoga segera saja, mengingat kalau sudah masuk bisa aman belajarnya,” ujarnya.
Selain di SDN Purwodadi 3, Tugu Media Peduli X Bakti BCA juga memberikan bantuan 5 sak semen di SMP PGRI 5 Tirtoyudo.
Untuk diketahui, Donasi Gempa Malang yang kini perolehannya sudah tembus Rp 241.949.999 itu terinspirasi dari Dr Aqua Dwipayana. Dia yang membaca berita Gempa Malang melalui tugumalang.id dan tugujatim.id, spontan menyumbang Rp 10 juta. Donasi tersebut didapat dari hasil penjualan dua buku terbarunya yang merupakan bagian dari serial Trilogi The Power of Silaturahim yang berjudul “Humanisme Silaturahim Menembus Batas: Kisah Inspiratif Persahabatan Aqua Dwipayana-Ventje Suardana (Satu Kesamaan Yang Mampu Mengatasi Sejuta Perbedaan)” serta “Berkarya dan Peduli Sosial Gaya Generasi Milenial: Kisah Inspiratif Dua Bersaudara Alira-Savero Dwipayana Bergiat untuk Sesama”.
Karena aksi spontanitas Dr Aqua Dwipayana inilah, manajemen Tugu Media Group langsung membuka donasi tersebut. Selain dari Dr Aqua Dwipayana, donasi juga datang dari CSR BCA senilai Rp 100.000.000, CEO PT Paragon Technology and Innovation Salman Subakat senilai Rp 25.000.000, Direktur Utama BCA Jahja Setiaatmadja yang memberi donasi pribadi Rp 15 juta, dan pengusaha asal Jogjakarta Tjia Edy Susanto yang membantu Rp 15 juta.
Ada juga Presiden Direktur PT Duta Anggada Realty Ventje Suardana yang mengirim sumbangan Rp 10 juta. Lalu sumbangan dari PT DnV Internasional Makmur Gemilang Rp 7 juta. Juga dari pengusaha yang berasal dari Kediri Nanang Suswandono sebanyak Rp 5 juta, dan ada sejumlah pengusaha lainnya.
Sampai saat ini, sudah dilaksanakan penyaluran bantuan tahap pertama dan kedua oleh Tugu Media Group. Dan penyaluran donasi tahap ketiga baru saja disalurkan pada Selasa (25/05/2021) di 4 kecamatan. Yaitu, di Kecamatan Kalipare, Dampit, Tirtoyudo, dan Ampelgading.