Ubah Pola Pikir Anak Muda Terhadap Game, KONI Bojonegoro Gelar Turnamen E-Sport

Gigih Mazda

NewsOlahraga

Para pemenang turnamen e-sport Bojonegoro yang telah diadakan selama 3 hari mulai 18-20 Juni 2021. (Foto: KONI Bojonegoro) tugu jatim
Para pemenang turnamen e-sport Bojonegoro yang telah diadakan selama 3 hari mulai 18-20 Juni 2021. (Foto: KONI Bojonegoro)

BOJONEGORO, Tugujatim.id – Untuk mengubah mindset atau pola pikir anak muda terhadap game, Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Bojonegoro mengadakan event Olahraga E-Sports Indonesia (ESI) Bojonegoro yang telah berlangsung tiga hari mulai 18-20 Juni 2021.

“Kita harus merubah mindset anak muda yang gemar bermain game, yang sebelumnya hanya sekedar cangkruk sambil ngopi, sekarang dengan adanya turnamen e-sport Bojonegoro anak muda harus mulai tahu bahwa ada perlombaan game sudah masuk olahraga prestasi,” ujar Ketua 3 Bidang Pembinaan Prestasi KONI Bojonegoro, Aris Yulianto, melalui pesan singkat, Minggu (20/06/2021).

Turnamen ini diikuti sebanyak 336 atlet dari Bojonegoro yang terbagi menjadi 78 tim, dan ada 3 kategori, yaitu Free Fire, PUBG Mobile, dan Mobile Legends. Pemenang dalam turnamen tersebut memperoleh piagam penghargaan serta piala yang bisa digunakan untuk mendaftar sekolah melalui jalur prestasi.

Dengan diadakannya turnamen tersebut, Aris juga berharap akan muncul banyak player e-sport mulai dari tingkat pemula hingga ahlinya untuk menjadi atlit e-sport Bojonegoro. Sehingga dapat mengikuti turnamen tingkat regional maupun nasional.

“Alhamdulillah Porprov 2022 mendatang sudah di ikut sertakan dalam perlombaan,” kata Aris yang juga Ketua Umum Esport Bojonegoro itu.

Masih dalam penjelasan Aris, dengan adanya kepengurusan e-sport ini diharpakan mampu melakukan pembinaan kepada anak muda yang hobi bermain game agar dapat diikut sertakan dalam turnamen resmi.

“Ke depannya, kami akan membuat banyak program kompetisi, salah satunya kompetisi antar liga di Kabupaten Bojonegoro. Kami yakin dengan adanya e-sport Bojonegoro ini banyak talenta milenial dan pemula yang bisa berperan aktif dan berpartisipasi untuk menjadi atlet e-sport,” pungkasnya.

Popular Post

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Khofifah.

Khofifah-Emil Silaturahmi ke Rumah Jokowi usai Retreat di Magelang, Ini Isi Petuahnya!

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Gubernur dan Wakil Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak usai mengikuti retreat di Magelang, Jawa Tengah, ...

Pelaku mutilasi wanita asal Blitar.

Update! Pelaku Mutilasi Wanita asal Blitar dalam Koper Merah: Mulai Menyesal, Kerap Menangis saat Ingat Anak

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Rohmat Tri Hartanto alias Antok, 33, pelaku pembunuhan dan mutilasi Uswatun Khasanah, 29, seorang sales promotion girl ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Tempuran Mojokerto.

Kurang dari Setahun, Tempuran Mojokerto Terendam Banjir Tiga Kali

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Banjir luapan di ...