TUBAN, Tugujatim.id – Kabar mengejutkan datang dari Partai Demokrat Tuban. Lantaran, tanpa disangka-sangka partai berlambang Mercy ini mengganti Muhammad Ilmi Zada dari jabatannya sebagai Wakil Ketua DPRD Tuban dan posisinya digantikan Imam Sutiono.
Pengumuman itu disampaikan langsung Ketua DPRD Tuban H.M. Miyadi pada rapat paripurna terkait pengumuman Pengangkatan Antar Waktu (PAW) Wakil Ketua DPRD dari Fraksi Partai Demokrat Keadilan Sejahtera di Gedung Dewan Tuban, Senin, (16/08/2021).
Ilmi, panggilan akrab Muhammad Ilmi Zada, nantinya bakal menempati jabatan barunya sebagai anggota Badan Anggaran (Banggar) dan Komisi III DPRD Tuban. Namun begitu, proses pelantikan PAW Wakil Ketua DPRD Tuban itu masih menunggu surat keputusan Gubernur Jatim yang akan diajukan lewat Bupati Tuban Aditya Halindra Faridzky. Sebelum ada pelantikan, maka untuk sementara jabatan wakil ketua dewan dari fraksi Demokrat masih dipegang Ilmi.
“Pengumuman (PAW Wakil Ketua DPRD, red) ini tidak semerta-merta langsung diganti,” ungkap H. Miyadi, Ketua DPRD Tuban.
Politikus senior asal PKB itu menegaskan, sampai saat jabatan Wakil Ketua DPRD Tuban dari Fraksi Partai Demokrat Keadilan masih dijabat oleh Ilmi Zada sampai pengambilan sumpah jabatan. Sebab, jabatan di DPRD itu, baik anggota dan wakil ketua, adalah melaksanakan tugas setelah diambil sumpah janjinya.

“Setelah diambil sumpah jabatan, maka secara otomatis Mas Imam (Imam Sutiono, red) menggantikan jabatan Mas Ilmi. Sedangkan Mas Ilmi posisinya sebagai anggota Banggar dan Komisi III,” jelas Miyadi.
Di tempat yang sama, pengganti Ilmi Zada, Imam Sutiono mengatakan, pergantian ini sebagai bentuk penyegaran di internal partai. Termasuk, rotasi jabatan tersebut tidak akan mengganggu kekompakan partai.
“Partai masih solid dan PAW ini sebagai bentuk penyegaran,” ungkapnya.
Sementara itu, Ilmi Zada enggan berkomentar banyak terkait PAW jabatan wakil ketua dewan tersebut. Dia menyarankan lebih baik tanya kepada Plt Ketua DPC Partai Demokrat Tuban Didik Mukrianto.
“Lebih baik tanya ketua,” ungkap Ilmi Zada di gedung DPRD Tuban.