Update Gempa Malang: 5 Rumah Warga di Kota Malang Rusak, Nihil Korban Jiwa

Gigih Mazda

News

Petugas BPBD Kota Malang memberikan bantuan sembako dan material kepada warga terdampak gempa di Kota Malang. (Foto : BPBD Kota Malang)
Petugas BPBD Kota Malang memberikan bantuan sembako dan material kepada warga terdampak gempa di Kota Malang. (Foto : BPBD Kota Malang)

MALANG, Tugujatim.id – Gempa bumi M  6,1 yang berpusat di dalam laut Samudera Hindia, 96 km dari pesisir barat daya Kabupaten Malang mengguncang wilayah Malang Raya, Sabtu (10/4/2021).

Akibatnya, ada bangunan dan rumah warga yang terdampak, termasuk di Kota Malang, meski tak separah seperti di Kabupaten Malang.

Data termutakhir dari BPBD Kota Malang per hari ini, Minggu (11/4/2021), total bangunan terdampak pascagempa bertambah. Disebutkan 5 rumah warga di wilayah Bandulan, Kota Malang terdampak.

Seperti rumah milik Slamet di Jalan Bandulan Gang 2, RT.08/RW.03, ambrol pada bagian plengsengan, yang kemudian merembet ke dinding kamar bagian depan.

Lalu, ada rumah milik Afandi Kusuma di Jalan Raya Bandulan RT.05/RW.03, kuda-kuda bangunan ruko mengalami retak hingga tembok setinggi 4 meter ambrol. Cukup riskan.

Sementara, rumah milik Daryudi Yanto di Jalan Bandulan Baru RT.08/RW.05, dinding pembatas teras dan dapur retak. Lalu, ada juga rumah milik Hari Kriswan di Jalan Bandulan I/A RT.01/RW.04, tanah bagian dapurnya ambles dan dinding-dindingnya retak.

Terakhir, bangunan bertingkat Rusunawa Buring 2 yang menampung banyak orang didalamnya juga mengalami retak. Utamanya di dinding lantai 5 d lantai 4.

”Info sementara hingga saat ini yang dilaporkan ada 5 bangunan terdampak mengalami retak-retak. Nihil korban jiwa maupun luka,” ungkap Petugas Analis BPBD Kota Malang, Cornelia Selvyana Ayoe dihubungi, Minggu (11/4/2021).

Saat ini, petugas sudah melakukan assesment dan memberikan bantuan sembako hingga material bangunan. Dari hasil telaah, bangunan ruko di Jalan Raya Bandulan No. 3 RT.05/RW.03 berpotensi roboh jika tidak segera ditangani.

”Untuk sementara kami imbau warga untuk tetap tenang dan waspada. Jangan mendekat ke lokasi kejadian terutama di bangunan tinggi yang rawan roboh,” imbaunya.

Popular Post

Gus Fawait.

Gus Fawait Resmi Teken SK Honorer PPPK Tahap 1 dan Libur Guru, Utamakan Kesejahteraan Tenaga Kerja

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Bupati Jember Muhammad Fawait (Gus Fawait) menandatangani dua kebijakan vital, yaitu terkait SK honorer PPPK yang lolos ...

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...

barito renewables energy dok bni sekuritas 169 ezgif.com png to webp converter

Saham BREN, Kinerja, Prospek, dan Analisis Mendalam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Saham PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN) menjadi salah satu emiten yang menarik perhatian investor di Bursa Efek ...

KAI

12 Ribu Pelanggan Kereta Api Manfaatkan Awal Ramadan ‘Munggahan’ di Kampung Halaman

Darmadi Sasongko

MALANG, Tugujatim.id – Volume Pelanggan Kereta Api di Stasiun Malang periode Jumat (28/2) hingga Minggu (2/3) total sebanyak 12.028 orang ...

iPhone 17.

Terobosan Baru iPhone 17 dengan Desain Ultra Tipis, Daya Tarik iPhone 17 Slim Bakal Gantikan Varian Plus?

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali bersiap menggebrak lini terbaru iPhone 17 yang diprediksi hadir dengan berbagai inovasi teknologi. Berdasarkan bocoran yang ...

Puting beliung di Jember.

Angin Puting Beliung di Jember Rusak Rumah Warga Desa Jambearum, Dua Dusun Terdampak!

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Angin puting beliung di Jember, Jawa Timur, terjadi pada Jumat (28/02/2025). Akibatnya, sejumlah rumah warga di Desa ...