Wadahi Minat dan Bakat Siswa, Unikama Bikin MoU bareng SMK Al Kaaffah lewat Program Goes to Shcool

Dwi Lindawati

News

SMK Al Kaaffah. (Foto: Feni Yusnia/Tugu Malang)
Program Goes to School Unikama yang bekerja sama dengan SMK Al Kaaffah Kepanjen Kabupaten Malang pada Selasa (15/03/2022). (Foto: Feni Yusnia/Tugu Malang)

MALANG, Tugujatim.id – Universitas PGRI Kanjuruhan Malang (Unikama) semakin melebarkan sayapnya. Salah satunya melalui Program Studi Teknik Informatika Fakultas Sains dan Teknologi (Prodi FST), Unikama melakukan kerja sama dengan menerima kunjungan siswa SMK Al Kaaffah, Kepanjen, Kabupaten Malang, melalui program Goes to School bertema “Survive with Tecno Creative” pada Selasa (15/03/2022). Kegiatan yang dilakukan secara luring ini menggunakan protokol kesehatan (prokes) ketat di Ruang Rajab Unikama.

Dekan FST Unikama Dr I Ketut Suastika MSi mengatakan, kegiatan ini bukan hanya ajang silaturahmi maupun visitasi, tapi dalam rangka program Goes to School (GTS) yang digalakkan Prodi TI. Dia juga menerangkan, Unikama juga melakukan MoU dengan SMK Al Kaaffah sebagai bagian dari tri dharma perguruan tinggi pada masyarakat, khususnya di bidang pendikaan SMA/SMK.

SMK Al Kaaffah. (Foto: Feni Yusnia/Tugu Malang)
Penandatanganan kerja sama antara Unikama yang diwakili oleh Dekan FST Dr I Ketut Suastika MSi (kiri) dan Ketua Jurusan TKJ SMK Al Kaaffah, Umam. (Foto: Feni Yusnia/Tugu Malang)

“Dengan adanya kerja sama dengan Unikama, maka SMK Al Kaaffah yang menjalin MoU dapat memanfaatkan fasilitas dan kualitas pembelajaran,” ujarnya.

Menurut dia, hal ini selaras dengan fasilitas laboratorium di Prodi TI Unikama juga terbilang mumpuni.

“Termasuk juga adanya sharing dan pelatihan yang dilakukan dosen kepada guru maupun siswanya,” imbuhnya.

SMK Al Kaaffah. (Foto: Feni Yusnia/Tugu Malang)
Penyerahan cenderamata oleh (dari kiri) Dekan FST Dr I Ketut Suastika MSi dan Ketua Jurusan TKJ SMK Al Kaaffah Umam.(Foto: Feni Yusnia/Tugu Malang)

Sementara itu, Ketua Program Studi (Kaprodi) Teknik Informatika Moh Ahsan SKom MT menambahkan, SMK Alkhaffah menjadi sekolah pertama yang mengawali agenda GTS ini. Untuk diketahui, GTS merupakan agenda rutin yang dilaksanakan setiap tahun dengan menyasar beberapa SMA/SMK di berbagai daerah. Salah satu rangkaian kegiatannya, yakni pelatihan dan workshop yang dilakukan mahasiswa Unikama.

“Artinya, mahasiswa kami tidak hanya belajar di kampus, tapi bagaimana mereka yang dari Prodi TI juga mengaplikasikan apa yang didapatkan selama perkuliahan dan membaginya kepada siswa melalui materi-materi workshop dan pelatihan,” jelasnya.

SMK Al Kaaffah. (Foto: Feni Yusnia/Tugu Malang)
Suasana program Goes to School Unikama pada Selasa (15/03/2022). (Foto: Feni Yusnia/Tugu Malang)

Menurut Ketua Himpunan Mahasiswa Program Studi Teknik Informatika (HMPS TI) Irsyad, Unikama juga mempunyai berbagai bidang organisasi maupun kegiatan untuk mewadahi minat dan bakat mahasiswanya.

“Prodi TI sendiri punya organisasi yang bermanfaat yang bukan hanya organisasi. Ada komunitas jaringan, komunitas web, komunitas ‘Iki Loo’ atau dalam Bahasa Indonesia artinya ‘ini lo’ yang akan membekali anggotanya dengan kemampuan animasi,” tuturnya.

Sedangkan Ketua Jurusan Teknik Komputer Jaringan (TKJ) SMK Industri Al Kaaffah Umam menambahkan, pihaknya sangat antusias untuk mengikuti serangkaian visitasi ini. Sebab, selaras dengan Unikama, SMK Al Kaaffah juga memiliki komitmen untuk menghasilkan lulusan yang unggul dan kompeten.

“Insyaa Allah, kami antusias sekali. Karena anak-anak (siswa) ini tujuannya BMW (bekerja, melanjutkan studi, berwirausaha). Maka ini berkaitan dengan poin kedua bagi yang ingin melanjutkan studi, supaya lebih tahu Unikama itu seperti apa. Mereka juga bisa sharing kepada mahasiswa terkait program perkuliahan seperti apa,” paparnya. (ads)

 

 


Terima kasih sudah membaca artikel kami. Ikuti media sosial kami yakni Instagram @tugujatim , Facebook Tugu Jatim
Youtube Tugu Jatim ID , dan Twitter @tugujatim

 

 

Popular Post

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...

Gus Fawait.

Gus Fawait Resmi Teken SK Honorer PPPK Tahap 1 dan Libur Guru, Utamakan Kesejahteraan Tenaga Kerja

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Bupati Jember Muhammad Fawait (Gus Fawait) menandatangani dua kebijakan vital, yaitu terkait SK honorer PPPK yang lolos ...

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

barito renewables energy dok bni sekuritas 169 ezgif.com png to webp converter

Saham BREN, Kinerja, Prospek, dan Analisis Mendalam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Saham PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN) menjadi salah satu emiten yang menarik perhatian investor di Bursa Efek ...

Banjir luapan.

16 Pintu Klep Tak Berfungsi Biang Banjir Luapan di Tempuran Mojokerto, Petugas Siaga Pantau lewat Drone

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena bencana banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Hasil asesmen ...

Puting beliung di Jember.

Angin Puting Beliung di Jember Rusak Rumah Warga Desa Jambearum, Dua Dusun Terdampak!

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Angin puting beliung di Jember, Jawa Timur, terjadi pada Jumat (28/02/2025). Akibatnya, sejumlah rumah warga di Desa ...