Wapres Ma’ruf Amin Kunjungi Booth Unikama di YPS Asy-Syadzili, PMB Unikama Berikan Cinderamata

Imam Abu Hanifah

News

Wapres Ma'ruf Amin Kunjungi Booth Unikama di YPS Asy-Syadzili
Wapres Ma'ruf Amin menerima cinderamata dari Ketua PMB Unikama saat berkunjung ke Booth Unikama di YPS Asy-Syadzili (Foto: Dok. Unikama)

MALANG, Tugujatim.id – Universitas PGRI Kanjuruhan Malang (Unikama) turut memeriahkan acara peresmian Gedung di Yayasan Pendidikan dan Sosial (YPS) Asy-Syadzili Kabupaten Malang serta pembukaan Halaqoh Pondok Pesantren Se-Provinsi Jawa Timur.

Acara yang diselenggarakan pada Jumat (28/6/2024) ini dihadiri oleh Wakil Presiden Republik Indonesia, K.H. Ma’ruf Amin, dan berbagai tokoh pendidikan dan ulama se-Jawa Timur.

Dalam sambutannya, Ma’ruf Amin menekankan pentingnya pendidikan yang berlandaskan nilai-nilai agama dan mengapresiasi kontribusi pesantren dalam mencetak generasi berkarakter.

Setelah peresmian, Ma’ruf Amin berkeliling dan mengunjungi Booth Unikama di YPS Asy-Syadzili. Unikama sendiri turut memeriahkan acara dengan memamerkan berbagai inovasi dan kontribusinya di bidang pendidikan.

Wapres Ma'ruf Amin Kunjungi Booth Unikama di YPS Asy-Syadzili
Wapres K.H. Ma’ruf Amin saat berkunjuung ke booth Unikama di YPS Asy-Syadzili, pada Jumat (28/6/2024) (Foto: Dok. Unikama)

Kehadiran Ma’ruf Amin disambut hangat oleh Kepala UPT PMB Unikama, Dr. Rosita Dwi Ferdiani, S.T., M.Pd, yang mengungkapkan kegembiraannya atas kunjungan Wakil Presiden tersebut. Rosita mengungkapkan bahwa momen ini merupakan kehormatan besar bagi Unikama.

“Kunjungan Wakil Presiden K.H. Ma’ruf Amin ke booth Unikama menunjukkan dukungan dan apresiasi beliau terhadap upaya kami dalam mendukung pendidikan dan sosial,” ujar Rosita.

Booth Unikama YPS Asy-Syadzili di menampilkan berbagai informasi mengenai program studi, kegiatan mahasiswa, serta kontribusi universitas dalam bidang pendidikan dan sosial di wilayah Malang dan sekitarnya.

Kunjungan ini diharapkan dapat semakin mempererat hubungan antara Unikama dengan berbagai elemen masyarakat dan memperkuat peran universitas dalam mendukung pembangunan pendidikan di Indonesia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Tugujatim.id

Editor: Imam Abu Hanifah

Popular Post

Gus Fawait.

Gus Fawait Resmi Teken SK Honorer PPPK Tahap 1 dan Libur Guru, Utamakan Kesejahteraan Tenaga Kerja

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Bupati Jember Muhammad Fawait (Gus Fawait) menandatangani dua kebijakan vital, yaitu terkait SK honorer PPPK yang lolos ...

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...

barito renewables energy dok bni sekuritas 169 ezgif.com png to webp converter

Saham BREN, Kinerja, Prospek, dan Analisis Mendalam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Saham PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN) menjadi salah satu emiten yang menarik perhatian investor di Bursa Efek ...

iPhone 17.

Terobosan Baru iPhone 17 dengan Desain Ultra Tipis, Daya Tarik iPhone 17 Slim Bakal Gantikan Varian Plus?

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali bersiap menggebrak lini terbaru iPhone 17 yang diprediksi hadir dengan berbagai inovasi teknologi. Berdasarkan bocoran yang ...

KAI

12 Ribu Pelanggan Kereta Api Manfaatkan Awal Ramadan ‘Munggahan’ di Kampung Halaman

Darmadi Sasongko

MALANG, Tugujatim.id – Volume Pelanggan Kereta Api di Stasiun Malang periode Jumat (28/2) hingga Minggu (2/3) total sebanyak 12.028 orang ...

Elpiji 3 Kg

5.584 Metrik Ton Elpiji 3 Kg Disiapkan di Jember Guna Antisipasi Permintaan Tinggi Selama Ramadan dan Lebaran

Darmadi Sasongko

JEMBER, Tugujatim.id – Upaya mengantisipasi permintaan yang tinggi di Bulan Suci Ramadan, sebanyak 5.584 metrik ton elpiji 3 Kg disiapkan ...