5 Restoran Steak di Surabaya yang Wuenak Pol, Pas Banget buat Rayakan Akhir Tahun 

Dwi Linda

Wisata

Restoran steak.
Ilustrasi kuliner steak di Surabaya. (Foto: Pinterest @gaboca1984)

SURABAYA, Tugujatim.id Apakah kamu pencinta kuliner steak? Kota Surabaya, Jawa Timur, menawarkan berbagai restoran steak dengan keunikannya masing-masing yang wuenak pol saat akhir tahun.

Restoran steak ini terbilang unik, mulai dari cara penyajian yang tidak biasa hingga pilihan daging premiumnya. Karena itu, Tugu Jatim punya beberapa opsi spot menarik yang bisa kamu coba. Yuk, simak beberapa rekomendasi sampai akhir!

1. Steak Lab, Sensasi Steak dalam Boks yang Unik

Restoran steak Surabaya.
Steak Lab Mulyorejo, Surabaya. (Foto: Google Maps @Andy Irawan)

Ingin mencoba sensasi steak yang berbeda pada umumnya? Steak Lab adalah tempat yang wajib kamu datangi. Di sini, steak disajikan dalam boks, bukan piring atau hot plate seperti biasanya. Jangan khawatir soal rasa, karena kualitas steak di tempat ini luar biasa. Dagingnya empuk, juicy, dan dimasak dengan sempurna sehingga tidak kering.

Baca Juga: Modal Nekad Tayang 19 Desember 2024, Pertemuan Gading Marten, Gisel, dan Gempi dalam Film Komedi Segar

Steak Lab juga menawarkan berbagai pilihan daging seperti Black Angus, Wagyu, dan Prime Wagyu. Untuk karbohidrat, kamu bisa memilih kentang, pasta, atau butter rice yang lembut dan gurih.

Lokasi Steak Lab ada di Jalan Dr Ir H. Soekarno Nomor 208, Mulyorejo, Kota Surabaya, Jawa Timur. Dengan harga mulai dari Rp200.000, restoran ini buka dari pukul 10.00-22.00 WIB.

2. Holycow! Steakhouse by Chef Afit, Terkenal di Berbagai Kota Indonesia

Restoran steak Surabaya 2025.
Holycow! Steakhouse by Chef Afit Wonocolo, Surabaya. (Foto: Google Maps @Hokke Hartanto)

Holycow! Steakhouse by Chef Afit adalah destinasi wajib bagi pencinta steak. Restoran steak ini sudah terkenal di berbagai kota, termasuk Surabaya. Yang membuat Holycow! istimewa adalah kualitas wagyu-nya.

Bayangkan saja, wagyu dengan tingkat marbling MB 9+ dijual dengan harga di bawah Rp500.000. Selain itu, kamu bisa memilih tingkat kematangan, saus, dan pendamping seperti kentang sesuai selera. Menu yang populer di sini termasuk Sirloin Big Bites dan Rib Eye Big Bites dengan porsi besar yang mengenyangkan.

Restoran ini terletak di Jalan Ahmad Yani Nomor 260, Wonocolo, Kota Surabaya, Jawa Timur. Harga mulai dari Rp200.000 dan buka dari pukul 10.00-24.00 WIB.

3. Boncafe, Steak Legendaris sejak 1977

Restoran steak Surabaya terbaik 2025.
Boncafe Gubeng, Surabaya. (Foto: Google Maps @BONCAFE RAYA GUBENG)

Kalau kamu ingin mencoba restoran steak legendaris, Boncafe adalah pilihan yang tepat. Berdiri sejak 1977, restoran ini awalnya hanya menyajikan es krim dan camilan. Namun, kini steak menjadi andalannya.

Salah satu menu yang harus kamu coba adalah Spicy Lamb Steak dengan saus barbeque pedas yang menggugah selera. Dengan suasana klasik yang nyaman, Boncafe memberikan pengalaman makan steak yang tidak terlupakan.

Restoran ini berlokasi di Jalan Raya Gubeng Nomor 46, Gubeng, Kota Surabaya, Jawa Timur. Boncafe menjadi tempat favorit bagi keluarga dan pasangan yang ingin menikmati steak berkualitas di Surabaya.

4. My Story Steakhouse and Eatery, Inovasi Steak dengan Nasi

Restoran steak enak di Surabaya.
My Story Steakhouse and Eatery Tegalsari, Surabaya. (Foto: Google Maps @Arif Subagyo)

Di My Story Steakhouse and Eatery, kamu bisa menemukan cara baru menikmati steak. Restoran ini menawarkan steak yang disajikan bersama nasi, seperti butter rice yang gurih.

Salah satu menu andalannya adalah Wagyu Platter dan Bone Marrow yang memberikan cita rasa premium dengan harga terjangkau. Selain itu, kamu juga bisa mencoba menu lain seperti pizza, salad, dan pasta yang tidak kalah lezat.

Baca Juga: GP Ansor Salurkan Empat Kontainer Paket Bantuan Korban Banjir Jabar dan Banten

Lokasi restoran ini ada di Jalan Pregolan Nomor 10, Tegalsari, Kota Surabaya, Jawa Timur. Dengan harga mulai dari Rp89.000, My Story Steakhouse and Eatery menjadi pilihan tepat untuk makanan yang terjangkau dan berkesan. Restoran ini buka dari pukul 11.00-21.00 WIB.

5. Steak Hut, Steak Modern dengan Harga Terjangkau

Restoran steak enak di Surabaya.
Steak Hut Gubeng, Surabaya. (Foto: Google Maps @Ronny Hidayat Wibowo)

Steak Hut adalah pilihan yang tepat jika kamu mencari steak lezat dengan harga terjangkau. Restoran ini menawarkan suasana modern dan artistik yang cocok untuk bersantai bersama teman atau keluarga.

Salah satu menu favoritnya adalah Mozzarella Beef Roll, yaitu daging sapi gulung dengan isian keju mozzarella yang lumer. Menu lain yang wajib dicoba adalah Tenderloin Cordon Bleu yang menggoda dengan rasa gurih dan tekstur lembut.

Steak Hut berlokasi di Jalan Manyar Kertoarjo Nomor 80, Gubeng, Kota Surabaya, Jawa Timur. Harga menu di sini cukup bersahabat, menjadikannya tempat favorit bagi banyak orang.

Dengan banyaknya pilihan restoran steak di Surabaya, mulai dari Steak Lab yang unik, Holycow! yang terkenal di Indonesia, hingga My Story yang inovatif, setiap restoran menawarkan pengalaman berbeda yang sayang untuk dilewatkan. Jadi, mana yang paling menarik buat kamu untuk merayakan akhir tahun?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Tugujatim.id

Writer: Ebenhaezer Parningotan Silaban/Magang

Editor: Dwi Lindawati

Popular Post

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Khofifah.

Khofifah-Emil Silaturahmi ke Rumah Jokowi usai Retreat di Magelang, Ini Isi Petuahnya!

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Gubernur dan Wakil Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak usai mengikuti retreat di Magelang, Jawa Tengah, ...

Pelaku mutilasi wanita asal Blitar.

Update! Pelaku Mutilasi Wanita asal Blitar dalam Koper Merah: Mulai Menyesal, Kerap Menangis saat Ingat Anak

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Rohmat Tri Hartanto alias Antok, 33, pelaku pembunuhan dan mutilasi Uswatun Khasanah, 29, seorang sales promotion girl ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Tempuran Mojokerto.

Kurang dari Setahun, Tempuran Mojokerto Terendam Banjir Tiga Kali

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Banjir luapan di ...