TUBAN, Tugujatim.id – Kecelakaan yang melibatkan tiga kendaraan terjadi di Jalan Lingkar Selatan (JLS) Kabupaten Tuban, Jawa Timur, pada Jumat (31/3/2023) sore.
Kecelakaan bermula dari sebuah truk diesel bernopol AE 8790 M melaju dari utara ke selatan. Truk yang dikemudikan Parianto (48), warga Kelurahan Karang, Kecamatan Palang, Tuban, itu oleng dan masuk ke lanjur kanan.
Di saat bersamaan, ada truk lain bernopol B 9386 UCO dari arah berlawanan. Truk itu dikemudikan Mohammad Anisul Muttaqin (26), warga Tanjunganom, Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur.
Tabrakan pun terjadi dan membuat truk Parianto terdorong ke belakang dan menabrak sepeda motor yang dikemudikan Puguh Budiharjo (50), warga Kecamatan Plumpang, Tuban.
“Tiga kendaraan terlibat kecelakaan ini. Dua truk dan satu sepeda motor,” ucap Kanit Penegakkan Hukum (Gakkum) Satlantas Polres Tuban, Ipda Eko Sulistyono, pada Jumat (31/3/2023).
Akibatnya, dua orang mengalami luka ringan dan harus mendapat perawatan medis di RSNU Tuban.
“Penyebab kecelakaan itu, diduga pengemudi kendaraan diesel Nopol AE-8790-M kurang bisa mengendalikan kemudi,” terangnya.
Usai peristiwa, ketiga kendaraan diamankan oleh polisi guna penyelidikan lebih lanjut.
