Jalur Mojokerto – Batu via Cangar Tertutup Pohon Tumbang, Warga Sampai Angkat Motor

Darmadi Sasongko

Peristiwa

Pohon Tumbang
Pengendara Sepeda Motor Mengangkat Kendaraannya di lokasi pohon tumbang menutup jalan (tangkapan layar)

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Pohon tumbang terjadi di Jalan Raya Cangar – Kota Batu, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto. Pohon jenis angrong berdiameter sekitar 50 Centimeter itu roboh menutup ruas jalan sejak pukul 06.30 WIB. Akibat peristiwa tersebut lalu lintas jalan sempat terhenti total untuk sementara waktu.

Rekaman video amatir yang diterima TuguJatim, memperlihatkan pengendara roda dua yang tengah melintas harus mengangkat sepeda motor untuk melewati pohon yang tumbang. Sementara terlihat angkutan umum jalur Mojokerto – Batu via Cangar harus berhenti menunggu proses evakuasi batang pohon tersebut.

Petugas gabungan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Mojokerto, PMI Kabupaten Mojokerto, perwakilan UPT Tahura Raden Soerjo, dan relawan lainnya mengevakuasi batang pohon tumbang tersebut. Sekira pukul 09.35 WIB pohon tumbang selesai dievakuasi dan arus lalu lintas kembali normal.

“Selesai evakuasi alhamdulillah jalan bisa dilalui kembali. Apalagi jalan tersebut kan dilewati juga oleh feeder yang mau ke arah Batu dari Mojokerto lewat Cangar. Berdasarkan laporan, nihil korban jiwa dalam peristiwa tersebut,” ujar Abdul Khakim, Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Mojokerto, Selasa (12/3/2024).

Khakim menambahkan, tumbangnya pohon ini akibat curah hujan yang tinggi dan membuat kondisi tanah labil. Sementara akar pohon diduga tidak kuat meresap air hujan sehingga roboh dan menutup jalan.

Potensi bencana mulai banjir hingga pohon tumbang masih harus diwaspadai di wilayah Kabupaten Mojokerto. Masyarakat diminta tetap waspada terhadap segala potensi bencana, terlebih beberapa kawasan di Kabupaten Mojokerto masih terdampak banjir.

“Terutama kawasan sekitar bantaran sungai, atau yang dekat dengan pohon-pohon besar. Jadi tetap berhati-hati dan selalu waspada,” tandasnya.

Khakim menegaskan status tanggap darurat bencana hidrometeorologi di Kabupaten Mojokerto masih berlaku hingga 2 Mei 2024 mendatang.

 

Reporter: Hanif Nanda Zakaria

Editor: Darmadi Sasongko

Popular Post

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Khofifah.

Khofifah-Emil Silaturahmi ke Rumah Jokowi usai Retreat di Magelang, Ini Isi Petuahnya!

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Gubernur dan Wakil Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak usai mengikuti retreat di Magelang, Jawa Tengah, ...

Pelaku mutilasi wanita asal Blitar.

Update! Pelaku Mutilasi Wanita asal Blitar dalam Koper Merah: Mulai Menyesal, Kerap Menangis saat Ingat Anak

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Rohmat Tri Hartanto alias Antok, 33, pelaku pembunuhan dan mutilasi Uswatun Khasanah, 29, seorang sales promotion girl ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Tempuran Mojokerto.

Kurang dari Setahun, Tempuran Mojokerto Terendam Banjir Tiga Kali

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Banjir luapan di ...