Sanksi Kemenag Jatuh Tempo, Paguyuban Jemaah Umroh Arofahmina Angkat Bicara

Darmadi Sasongko

News

jemaah umroh
Paguyuban Jemaah Umroh Arofahmina

SURABAYA, Tugujatim.id – Sanksi tegas diberikan kepada perusahaan penyelenggara umroh dan haji, PT. Arofahmina oleh Kementrian Agama RI akibat tertundanya keberangkatan jemaah umroh pasca pandemi. Sanksi berupa pembekuan perusahaan PT. Arofahmina memasuki masa jatuh tempo.

Sementara manajemen perusahaan tersebut selama masa pembekuan melakukan upaya akseleratif dan menunjukan iktikad baik kepada para jemaah dengan menggandeng partner CHA Tour Travel. Atas proses pembekuan yang memasuki jatuh tempo tersebut, membuat paguyuban Jemaah Umroh Arofahmina angkat bicara.

“Upaya paguyuban jemaah Arofahmina memperjuangkan kebaikan bersama dengan meminta perpanjangan sanksi Pembekuan ijin sampai Agustus 2024 kepada Dirjen PHU Kemenag RI melalui Kemenag Kanwil Jatim,”  ungkap Rahmad, selaku pendiri dan penggagas paguyuban jemaah umroh Arofahmina dalam keterangannya, Rabu (08/5/2024).

Permohonan tersebut berangkat dari beberapa pertimbangan yaitu Arofahmina telah memberangkatkan jemaah lunas tunda sebanyak 720 Jemaah di Tahun 2023 dengan bantuan CHA Tour & Travel dan sisa jemaah yang belum berangkat dan yang refund tinggal sedikit yaitu sekitar 267 jemaah.

Paguyuban pernah dan telah mendapat goodwill dalam suatu pertemuan terbatas dengan calon investor dengan menyatakan minatnya untuk segera masuk ke dalam manajemen PT. Arofahmina serta telah mendapat surat kuasa Direktur dari Pak Heri (Heri Wibowo) selaku Direktur.

Jemaah Umroh Arofahmina 1
Paguyuban Jemaah Umroh Arofahmina

Paguyuban jemaah Arofahmina menolak pencabutan sanksi yang diwacanakan oleh Kemenag RI untuk dicabut secara permanen. Namun meminta untuk dan atas nama jemaah agar Kemenag menunda pencabutan sanksi permanen tersebut dan memperpanjang sanksi pembekuan sampai dengan bulan Agustus 2024 yaitu sesuai skema dengan investor baru untuk memberangkatkan jamaah yang belum diberangkatkan.

Paguyuban meminta serta mengimbau agar investor PT. Arofahmina segera masuk manajemen dan jamaah Arofahmina yang belum diberangkatkan untuk tetap sabar dan tenang serta berkoordinasi terus dengan Paguyuban Jamaah Arofahmina.

Point krusial tersebut disampaikan oleh perwakilan Paguyuban Jamaah Umroh Arofahmina demi kebaikan dan keberpihakan pada nasib jamaah umroh.

“Terlebih sejumlah skema akseleratif seperti yang dikerjasamakan bersama CHA Tour Travel telah sukses memberangkatkan jemaah umroh Arofahmina dengan baik,” pungkas Rahmad.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Tugujatim.id

 

Editor : Darmadi Sasongko

 

Popular Post

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

Tiara M

Tugujatim.id – Dongeng selalu menjadi bagian dari kehidupan kita sejak kecil. Selain menghibur, cerita-cerita ini juga mengandung pesan moral yang ...

1 Ramadan.

1 Ramadan 1446 H Jatuh pada 1 Maret 2025, Ini Penjelasan Menteri Agama

Dwi Linda

JAKARTA, Tugujatim.id – Pemerintah menetapkan 1 Ramadan 1446 H jatuh pada Sabtu, 1 Maret 2025. Keputusan ini diumumkan oleh Menteri ...

WhatsApp Image 2023 07 19 at 17.20.31

5 Pekerjaan Remote di Era Digital, Menggali Peluang Kerja di Dunia Digital

Lizya Kristanti

Tugujatim.id – Dalam era digital yang terus berkembang, peluang untuk bekerja secara remote semakin meluas. Kemajuan teknologi telah memungkinkan kita ...

Pohon Tumbang

Pohon Tumbang Akibat Angin Kencang di Sejumlah Wilayah, Ini Imbauan DLH Kota Mojokerto

Darmadi Sasongko

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Tepat sehari pasca pemungutan suara Pilkada sererentak 2024, angin kencang tiba-tiba menyasar beberapa wilayah Kota Mojokerto. Tercatat, ...

Ketua DPRD Kota Malang.

Ketua DPRD Kota Malang Temui Massa Aksi, Respons 11 Poin Aspirasi Ratusan Mahasiswa

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Ketua DPRD Kota Malang Amithya Ratnanggani merespons langsung aspirasi maupun tuntutan ratusan mahasiswa. Hal itu menyusul ratusan ...

Ilustrasi.

Hujan Deras, Balita di Kediri Terpleset ke Parit dan Tewas

Herlianto A

KEDIRI, Tugujadim.id – Duka dan kepedihan mendalam dirasakan Zulfia Ramadani, warga Kelurahan/Kecamatan Pare, Kabupaten Kediri. Dia harus mengikhlaskan buah hatinya, ...