JEMBER, Tugujatim.id – Calon Bupati (Cabup) Jember, Muhammad Fawait atau Gus Fawait berkomitmen terhadap akses pendidikan tinggi yang dapat dijangkau oleh kalangan anak petani hingga pesantren. Pendidikan menjadi kunci jangka panjang untuk mengentaskan kemiskinan di Kabupaten Jember yang masih menempati urutan kedua tertinggi di Provinsi Jawa Timur.
“Kami yakin masalah yang paling besar di Jember adalah kemiskinan, nomor kedua terbanyak se-Jatim, bisa teratasi ketika mereka mendapatkan akses pendidikan yang baik dalam jangka panjang,” ujar Gus Fawait, usai ditemui dalam acara Pandhalungan Campus Expo 2024, di Jember, pada Senin (18/6/2024) malam.
Langkah konkret yang dilakukan Cabup Jember dari fraksi Partai Gerindra itu, salah satunya dengan memperbanyak jumlah penerima beasiswa. Nantinya, semua kalangan dapat mengakses pendidikan tinggi, mulai dari kalangan anak petani, hingga anak guru ngaji di Kabupaten Jember.
“Kita ke depan akan perbanyak beasiswa untuk masyarakat Jember, anak petani, anak guru ngaji, dan yang sering saya sampaikan itu, bisa kuliah dimana pun dan bisa dibiayai oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jember,” ujar mantan DPRD Provinsi Jatim itu.
Selain itu, dirinya juga menyinggung terkait pendapatan pemerintah melalui sektor wisata pendidikan yang belum mendapat dikelola dengan baik. “Jember ini memiliki potensi yang belum digarap, namanya wisata pendidikan,” tegas Gus Fawait.
Gus Fawait melihat bahwa, Kabupaten Jember memiliki potensi wisata pendidikan melalui perguruan tinggi, baik swasta maupun negeri di Kabupaten Jember, untuk menarik minat mahasiswa dari berbagai daerah di Indonesia.
“Tinggal kita bantu kampus-kampus yang bagus di Jember, baik negeri maupun swasta untuk bisa melakukan publikasi kepada seluruh masyarakat di Jember, tingkat provinsi, maupun nasional,” jelas Gus Fawait.
Setidaknya, upaya merealisasikan itu, Gus Fawait juga fokus terhadap akses, hingga infrastruktur, di Kabupaten Jember. Menurutnya, bandara menjadi kunci untuk menarik minat para wisatawan datang ke Kabupaten Jember.
“Kalau itu hidup (bandara di Jember) saya yakin wisata kita, termasuk wisata pendidikan kita yang akan kuliah di Jember, yang akan sekolah di Jember akan jauh lebih banyak dibanding hari ini,” tegas Gus Fawait.
Jika itu terealisasi, Gus Fawait yakin, Pendapatan Asli Daerah (PAD) di Kabupaten Jember mengalami kenaikan. Tidak hanya itu, menurut anggota fraksi partai berlambang kepala garuda itu, Government Expenditure juga mengalami kenaikan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Tugujatim.id
Reporter: Diki Febrianto
Editor: Darmadi Sasongko