SURABAYA, Tugujatim.id – Paslon Luluk Nur Hamidah dan Lukmanul Khakim mendapat nomor urut yang sama dengan pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Amin) saat Pilpres 2024. Luluk-Lukman mendapat nomor urut 1 dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jatim yang diundi di Grand Ballroom Grand Mirama Mercure Surabaya, Senin (23/09/2024).
Sebagaimana diketahui, Luluk-Lukman merupakan pasangan yang satu-satunya diusung oleh Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) pimpinan Muhaimin Iskandar. Luluk mengatakan, kesamaan nomor urut dengan pasangan Amin merupakan suatu kebetulan yang indah.
Baca Juga: 100 Pencinta Alam Ikut Gerakan Resik-Resik Masjid di Mojokerto, Rayakan Hari Jadi Komunitas GRRM
“Ya satu kebetulan yang indah anggap saja begitu. Dan tentu saja karena kami juga berangkat dari Partai Kebangkitan Bangsa,” katanya saat ditanya oleh Tugujatim.id pada Senin (23/09/2024).
Lebih lanjut, sama halnya dengan pasangan Amin, Luluk-Lukman juga menjelaskan jika akan membawa semangat perubahan di Provinsi Jawa Timur.
“Kami juga membawa dan mengusung semangat perubahan dan ini yang harus kami teruskan cita-cita itu karena memang untuk di Jawa Timur enggak ada cara lain kecuali memang benar-benar mau berubah,” terangnya.
Baca Juga: Dapat Nomor Urut 2, Lindra-Joko Sarwono Lanjutkan Program “Mbangun Deso Noto Kutho”
Selain itu, Luluk juga mengaku jika angka nomor 1 merupakan keinginan dan dianggap menjadi awal yang baik bagi pasangan yang memiliki singkatan Luman tersebut.
“Ya nomor 1 alhamdulillah yang pertama ini adalah angka yang sangat baik jadi wahid. Jadi kami punya satu itu juara kalau juara itu tidak ada nomor 2 sebenarnya kan. Jadi kalau juara masih nomor 1 ini membawa spirit yang sangat baik,” ujarnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Tugujatim.id
Writer: Izzatun Najibah
Editor: Dwi Lindawati