Chelsea vs West Bromwich Albion: Tammy dan Havertz Siap Gedor Pertahanan

Redaksi

OlahragaNews

chelsea vs west bromwich albion
Postingan instagram Chelsea jelang laga melawan West Bromwich Albion, Sabtu (26/9). (Foto: Instagram Chelsea)

LONDON – Sejumlah pemain anyar The Blues diprediksi absen memperkuat laga Chelsea vs West Bromwich Albion malam ini. Nama Tammy Abraham dan Kai Havertz saja yang disebut pelatih Chelsea Frank Lampard, yang diprediksi sebagai penggedor pertahanan lawan sejak awal laga.

Laga Chelsea vs West Bromwich Albion akan disiarkan live streaming dan Mola TV, pukul 23.00 WIB 26 September 2020. Laga diprediksi bakal sengit, setelah sebelumnya Chelsea gagal mendapatkan poin saat melawan Liverpool di kompetisi liga primer.

Dalam konferensi persnya (26/9), pelatih Frank Lampard menyebut rekrutan anyar belum bisa dipastikan turun ke lapangan pertandingan. Seperti kiper baru Edouard Mendy, menurut Lampard dia harus latihan bersama tim. Sementara Hakim Ziyech dan Cristian Pulisic masih belum bisa kembali ke tim inti karena baru sembuh dari cidera.

Baca Juga: Mengulik Fenomena Pencurian Kain Kafan di Jombang yang Konon untuk Pesugihan

Due pemain bertahan The Blues yang juga rekrutan anyar, Thiago Silva dan Ben Chilwell memang dalam performa yang baik. Namun menurut Lampard, tim maaih mempertimbangkan keduanya turun di liga primer karena padatnya jadwal pertandingan Chelsea. Tim London tersebut butuh rotasi pemain agar bisa konsisten di setiap pertandingan.

“Silva dan Chilwell saat debut melawan Barnsley, kondisinya bagus. Tapi kami mempertimbangkan untuk main di liga primer,” kata pelatih yang juga mantan kapten Chelsea tersebut.

Nah, untuk Tammy dan Havertz sepertinya memang disiapkan Lampard dalam laga Chelsea vs West Bromwich Albion malam nanti. Terlebih saat duet mereka berhasil memenangkan laga melawan Barnsley dengan telak 6-0. Duet Tammy dan Havertz yang bekerjasama apik di lini serang Chelsea, menghasilkan 4 gol.

“Mereka berdua tantangan buat kami untuk mencoba kombinasi dengan para pemain anyar di laga-laga berikutnya,” kata Lampard soal kesiapan lini serang Chelsea melawan West Bromwich Albion.

Chelsea saat ini butuh poin agar bisa melenggang ke papan atas klasemen. Dari dua pertandingan sebelumnya, Chelsea baru memetik 1 kemenangan dan 1 kekalahan. Sementara West Bromwich Albion merupakan tim promosi dari kasta kedua liga Inggris. Dari catatan pertandingan West Bromwich Albion melawan Chelsea, tim London biru mencatatkan kemenangan dalam kurun waktu empat tahun terakhir. (Jaf/gg)

Popular Post

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Banjir luapan.

16 Pintu Klep Tak Berfungsi Biang Banjir Luapan di Tempuran Mojokerto, Petugas Siaga Pantau lewat Drone

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena bencana banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Hasil asesmen ...

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...

Gus Fawait.

Gus Fawait Resmi Teken SK Honorer PPPK Tahap 1 dan Libur Guru, Utamakan Kesejahteraan Tenaga Kerja

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Bupati Jember Muhammad Fawait (Gus Fawait) menandatangani dua kebijakan vital, yaitu terkait SK honorer PPPK yang lolos ...

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...