Harga Telur Melambung di Tuban Jelang Natal dan Tahun Baru 2025, Pedagang: Naik Hampir Setiap Hari

Dwi Linda

News

Harga telur.
Ilustrasi harga telur kian melejit di Tuban jelang Nataru. (Foto: Mochamad Abdurrochim/Tugu Jatim)

TUBAN, Tugujatim.id Menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru 2025, harga kebutuhan pokok mulai menunjukkan tren kenaikan. Salah satu yang paling mencolok adalah harga telur ayam ras yang kini menembus angka Rp30 ribu per kilogram.

Data dari Badan Pangan Nasional mencatat lonjakan harga tersebut terjadi hanya dalam dua hari terakhir. Sebelumnya, harga telur masih berada di kisaran Rp29 ribu per kilogram. Namun kini, masyarakat harus merogoh kocek lebih dalam untuk memenuhi kebutuhan protein ini.

Baca Juga: Surabaya Surganya Kuliner Tradisional, Rawon Setan Legendaris Eksis selama 72 Tahun Wajib Kamu Jajal!

Salah satu pedagang telur eceran di Tuban, Khoirul Hadi mengungkapkan, kenaikan harga telur berlangsung secara bertahap. Dalam beberapa hari terakhir, harga awalnya hanya Rp26 ribu perlahan-lahan merangkak naik hingga mencapai Rp30 ribu.

“Naiknya nggak langsung drastis, tapi bertahap. Hampir setiap hari ada kenaikan sekitar Rp500 per kilogram,” ujar Khoirul saat dikonfirmasi Tugu Jatim, Minggu (15/12/2024).

Khoirul menambahkan, lonjakan harga seperti ini sering kali terjadi menjelang momen-momen besar, seperti Natal, Tahun Baru, Ramadan, atau Idulfitri. Namun, hingga saat ini, dia mengaku belum mengetahui secara pasti penyebab utama kenaikan tersebut.

“Biasanya, kalau sudah mendekati Natal atau Tahun Baru, harga memang cenderung naik. Mungkin juga karena harga pakan ternak yang mahal, jadi otomatis berpengaruh ke harga telur,” imbuhnya.

Baca Juga: Film Indonesia Heartbreak Motel, Kisah Cinta Segitiga Laura Basuki Jadi Favorit di Netflix

Kenaikan ini tidak hanya dirasakan oleh pedagang, tetapi juga menjadi beban bagi masyarakat sebagai konsumen. Telur yang dikenal sebagai salah satu bahan pangan kaya protein dengan harga terjangkau, kini menjadi komoditas yang semakin mahal.

Momentum akhir tahun sering kali diwarnai dengan peningkatan kebutuhan bahan pokok sehingga memicu kenaikan harga. Pedagang maupun konsumen berharap agar pemerintah segera mengambil langkah untuk menstabilkan harga, terutama pada komoditas pangan yang vital seperti telur.

“Masyarakat jadi terbebani, apalagi ini kan telur termasuk kebutuhan harian. Kalau terus naik seperti ini, pasti banyak yang keberatan,” tutup Khoirul.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Tugujatim.id

Writer: Mochamad Abdurrochim

Editor: Dwi Lindawati

Popular Post

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Khofifah.

Khofifah-Emil Silaturahmi ke Rumah Jokowi usai Retreat di Magelang, Ini Isi Petuahnya!

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Gubernur dan Wakil Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak usai mengikuti retreat di Magelang, Jawa Tengah, ...

Pelaku mutilasi wanita asal Blitar.

Update! Pelaku Mutilasi Wanita asal Blitar dalam Koper Merah: Mulai Menyesal, Kerap Menangis saat Ingat Anak

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Rohmat Tri Hartanto alias Antok, 33, pelaku pembunuhan dan mutilasi Uswatun Khasanah, 29, seorang sales promotion girl ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Tempuran Mojokerto.

Kurang dari Setahun, Tempuran Mojokerto Terendam Banjir Tiga Kali

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Banjir luapan di ...