Jalur ke Lautan Pasir Gunung Bromo Pasuruan Tertutup Longsor dan Pohon Tumbang, Akses di Wonokitri Terhambat 

Dwi Linda

Peristiwa

Lautan pasir Gunung Bromo.
Kondisi jalur menuju lautan pasir Gunung Bromo di Tosari Pasuruan yang tertutup longsoran tanah. (Foto: dok warga)

PASURUAN, Tugujatim.id Jalur menuju lautan pasir Gunung Bromo di Tosari, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, tertutupi longsor dan pohon tumbang di wilayah Blok Ledok Sawah sebelum Simpang Dingklik dari arah Tosari. Akibatnya, akses kendaraan dari arah Wonokitri dan sebaliknya terhambat.

Camat Tosari Hendi mengungkapkan, cuaca ekstrem sejak Sabtu malam (08/02/2025) menjadi penyebab longsoran dan pohon tumbang terjadi.

“Hingga tadi malam, cuaca ekstrem terjadi mulai Sabtu. Hari ini diupayakan bisa dilalui kendaraan karena ini wilayahnya TNBTS,” ujar Hendy pada Selasa (11/02/2025).

Baca Juga: DPRD Jember Segera Bentuk Pansus Tenaga Kerja Non-ASN, Usulan 6 Fraksi Respons Nasib Tenaga Honorer Dirumahkan

Meski begitu, jalur menuju lautan pasir Gunung Bromo cepat dikondisikan agar tetap bisa dilewati. Menurut Hendy, pada Senin malam jalur mulai bisa dikondisikan.

“Jalur ke lautan pasir Gunung Bromo tadi malam bisa dikondisikan, pengemudi jeep juga ikut berpartisipasi membersihkan jalur,” ungkapnya.

Baca Juga: Puluhan Nelayan Tuban Ikut Pelatihan Merawat Mesin Kapal, Tingkatkan Skill hingga Kerek Hasil Tangkapan

Hingga saat ini upaya pembersihan material longsoran dan pohon tumbang masih terus diupayakan agar akses jalan kembali normal. Pengguna jalan diimbau waspada terhadap potensi longsor susulan dikarenakan cuaca yang tidak menentu.

“Hari ini kerja bakti, semoga segera normal kembali,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Tugujatim.id

Writer: Laoh Mahfud

Editor: Dwi Lindawati

Popular Post

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

Tiara M

Tugujatim.id – Dongeng selalu menjadi bagian dari kehidupan kita sejak kecil. Selain menghibur, cerita-cerita ini juga mengandung pesan moral yang ...

WhatsApp Image 2023 07 19 at 17.20.31

5 Pekerjaan Remote di Era Digital, Menggali Peluang Kerja di Dunia Digital

Lizya Kristanti

Tugujatim.id – Dalam era digital yang terus berkembang, peluang untuk bekerja secara remote semakin meluas. Kemajuan teknologi telah memungkinkan kita ...

Ilustrasi.

Hujan Deras, Balita di Kediri Terpleset ke Parit dan Tewas

Herlianto A

KEDIRI, Tugujadim.id – Duka dan kepedihan mendalam dirasakan Zulfia Ramadani, warga Kelurahan/Kecamatan Pare, Kabupaten Kediri. Dia harus mengikhlaskan buah hatinya, ...

1 Ramadan.

1 Ramadan 1446 H Jatuh pada 1 Maret 2025, Ini Penjelasan Menteri Agama

Dwi Linda

JAKARTA, Tugujatim.id – Pemerintah menetapkan 1 Ramadan 1446 H jatuh pada Sabtu, 1 Maret 2025. Keputusan ini diumumkan oleh Menteri ...

candi sanggrahan tulungagung tugu jatim

Candi Sanggrahan Tulungagung dan Kemegahan Peninggalan Majapahit Pasca Pemugaran

Dwi Lindawati

TULUNGAGUNG, Tugujatim.id – Kabupaten Tulungagung di Jawa Timur tak lepas dari kelekatan sejarah peradaban kerajaan di tanah Jawa, terutama Majapahit. ...

Pohon Tumbang

Pohon Tumbang Akibat Angin Kencang di Sejumlah Wilayah, Ini Imbauan DLH Kota Mojokerto

Darmadi Sasongko

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Tepat sehari pasca pemungutan suara Pilkada sererentak 2024, angin kencang tiba-tiba menyasar beberapa wilayah Kota Mojokerto. Tercatat, ...