TUBAN, Tugujatim.id – Harga cabai rawit di pasar tradisional Tuban melonjak tajam hingga menembus Rp120 ribu per Kg atau setara dengan harga daging sapi segar. Kenaikan harga cabai rawit ini terjadi secara bertahap, tetapi yang paling signifikan dalam tiga hari terakhir Ramadan.
Pedagang di Pasar Baru Tuban, Rumiyatun mengatakan pasokan cabai rawit semakin langka, sehingga harga terus meroket. Sebelumnya meskipun harga sudah tinggi, stok masih tersedia, tetapi saat ini pedagang kesulitan mendapatkan pasokan.
“Cabai rawit sekarang sulit didapat. Kemungkinan karena petani jarang panen, apalagi saat Ramadan begini. Biasanya stok masih banyak, tapi tiga hari terakhir ini benar-benar kosong,” ungkap Rumiyatun, Senin (3/3/2024).
Harga Cabai Terus Meroket
“Sebelumnya memang sudah mahal sekitar Rp80-an ribu, tapi masih ada barangnya. Sekarang benar-benar langka, mau cari di mana pun susah,” katanya.
Tak hanya cabai rawit, komoditas lain seperti bawang merah dan bawang putih juga mengalami kenaikan sejak seminggu terakhir. Pedagang lain, Siti, mengaku kewalahan menghadapi keluhan pelanggan yang merasa keberatan dengan lonjakan harga ini.

“Banyak pelanggan yang kaget dan mengeluh. Mereka bilang kalau harga cabai rawit sudah seperti harga daging sapi. Ada yang akhirnya beli lebih sedikit dari biasanya, bahkan ada yang memilih tidak beli sama sekali,” tutur Siti.
Kondisi ini juga membuat para pembeli harus mencari alternatif lain untuk menghemat pengeluaran. Seorang pembeli, Rini, mengaku terpaksa mengganti cabai rawit dengan cabai jenis lain yang lebih murah.
BACA JUGA: Bubur Muhdor, Takjil Gratis dengan Cita Rasa Timur Tengah yang Legendaris
“Biasanya saya pakai cabai rawit untuk masak sehari-hari. Tapi sekarang lebih memilih cabai keriting karena harganya lebih terjangkau,” ujarnya.
Hingga saat ini, belum ada kepastian kapan harga cabai rawit akan kembali stabil. Pedagang berharap pemerintah dapat segera turun tangan untuk memastikan ketersediaan pasokan dan menekan lonjakan harga yang semakin tak terkendali.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Tugujatim.id
Reporter : Mochamad Abdurrochim
Editor: Darmadi Sasongko