Mulai 3-4 November 2021, Perlintasan KA Ketawang Bojonegoro Terapkan Sistem Buka Tutup

Dwi Lindawati

News

Ilustrasi perlintasan kereta api. (Foto: Pexels/Tugu Jatim)
Ilustrasi perlintasan kereta api. (Foto: Pexels)

BOJONEGORO, Tugujatim.id – Sistem buka tutup jalan raya akan dilakukan Satlantas Polres Bojonegoro di perlintasan kereta api (KA) di Jalan Raya Babat-Bojonegoro, tepatnya di Desa Ketawang, Kecamatan Baureno, mulai 3-4 November 2021, pukul 21.00-05.00 WIB. Sistem buka tutup yang dilakukan selama dua hari tersebut disebabkan adanya perbaikan geometri jalan rel perlintasan kereta api.

“Sehubungan dengan perbaikan geometri jalan rel di perlintasan KA Ketawang, Kecamatan Baureno, Kabupaten Bojonegoro, tepatnya di Jalan Raya Babat-Bojonegoro, petugas akan memberlakukan sistem buka tutup,” tulis surat imbauan tersebut.

Bagi kendaraan besar, seperti bus dan truk, diimbau agar melewati jalan alternatif lain, yaitu pertigaan Depot Mira menuju Jembatan Widang-pertigaan Tugu Pakah-pertigaan Soko, dan pertigaan Ponco Parengan hingga sampai di Bojonegoro.

Imbauan Satlantas Polres Bojonegoro soal sistem buka tutup perlintasan KA Ketawang Bojonegoro. (Foto: Dokumen/Tugu Jatim)
Imbauan Satlantas Polres Bojonegoro soal sistem buka tutup perlintasan KA Ketawang Bojonegoro. (Foto: Dokumen)

Kanit Turjawali Satlantas Polres Bojonegoro Heru mengungkapkan, agar masyarakat mengetahui pemberitahuan ini, pihaknya telah melakukan sosialisasi di berbagai platform media online.

“Unit Kamsel Sat Lantas memberikan imbauan kepada pengguna jalan menyampaikan ke media radio, rekan-rekan netizen, Bapak Kapolsek dan bhabinkamtibmas Polsek Baureno untuk memberikan imbauan,” ujar Heru saat dikonfirmasi.

Selain itu, pihaknya secara langsung bekerja sama dengan Dinas Perhubungan Bojonegoro bagian penanganan jalan. Dalam pelaksanaannya, Heru mengungkapkan, nantinya akan ada penempatan anggota lantas (lalu lintas) dan Polsek Baureno untuk mengatur buka tutup arus lalu lintas di titik penerapan sistem buka tutup jalan raya.

Popular Post

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Khofifah.

Khofifah-Emil Silaturahmi ke Rumah Jokowi usai Retreat di Magelang, Ini Isi Petuahnya!

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Gubernur dan Wakil Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak usai mengikuti retreat di Magelang, Jawa Tengah, ...

Pelaku mutilasi wanita asal Blitar.

Update! Pelaku Mutilasi Wanita asal Blitar dalam Koper Merah: Mulai Menyesal, Kerap Menangis saat Ingat Anak

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Rohmat Tri Hartanto alias Antok, 33, pelaku pembunuhan dan mutilasi Uswatun Khasanah, 29, seorang sales promotion girl ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Tempuran Mojokerto.

Kurang dari Setahun, Tempuran Mojokerto Terendam Banjir Tiga Kali

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Banjir luapan di ...