Besok Malam! Penghargaan IMAA 2021 Dimeriahkan Para Sineas Terbaik Indonesia

Dwi Lindawati

EntertainmentNews

IMAA 2021. (Foto: Dokumen/Tugu Jatim)
Indonesian Movie Actors Awards (IMAA) 2021 akan digelar Minggu malam (28/11/2021). (Foto: Dokumen)

JAKARTA, Tugujatim.id – Meski dilanda pandemi Covid-19, semangat para sineas Indonesia tak lekang oleh waktu. Buktinya, dunia perfilman Indonesia tetap bersinar dengan digelarnya ajang penghargaan bergengsi insan perfilman tanah air yang akan digelar dalam waktu dekat, yaitu Indonesian Movie Actors Awards (IMAA) 2021. Dan IMAA 2021 ini akan digelar Minggu (28/11/2021).

IMAA ke-15 kali ini digelar sebagai persembahan apresiasi kepada para aktor, aktris, dan juga film terfavorit pilihan masyarakat Indonesia. Karena itu, jajaran aktor dan aktris, serta film produksi Indonesia yang dirilis, bakal bersaing dalam nominasi IMAA 2021.

Ada kategori terbaik dan kategori terfavorit yang akan mendapatkan penghargaan sebagai pemenang. Kategori terbaik dinilai oleh dewan juri, di antaranya Oka Antara, Marcella Zalianty, Andi Bachtiar, Robert Ronny, Lukman Sardi, Marsha Timothy, Della Dartyan, sedangkan kategori terfavorit dinilai berdasarkan vote pemirsa.

“Perbedaan IMAA tahun ini dan tahun-tahun sebelumnya adalah sekarang saya merasa lebih sedikit pilihan film di tahun ini, tapi tetap variatif bila kita menonton dengan serius. Kita dapat menemukan ada permata-permata di dalamnya. Namun memang kita kekurangan aktor pendatang baru tahun ini,” ungkap Marcella Zalianty.

Sementara itu, Ketua Dewan Juri IMAA 2021 Oka Antara mengatakan, aktor dan aktris adalah nyawa dari sebuah film.

“Aktor dan aktris adalah nyawa dari sebuah film. Hanya dari aktor dan aktris saat menangis, tertawa, itu bisa terbawa dan dirasakan oleh penonton,” ungkap Oka Antara.

Sementara itu, malam puncak IMAA 2021 akan meriah karena bertabur bintang. Ajang yang dipandu oleh host Boy William ini bakal menghadirkan sejumlah performers seperti Budi Doremi, Anneth Delliecia, Ardhito Pramono, Aurelie Moeremans, Bagus Faizal Guyon Waton, Jihan Audy dan Sisca JKT48.

Selain itu, ada juga para pengisi acara lainnya yang akan membacakan nominasi, di antaranya Derby Romero, Tissa Biani, Bhisma Mulia, Erick Estrada, Shareefa Daanish, Abdur Arsyad, Zsazsa Utari, Beby Tsabina, Giulio Parengkuan, Amanda Manopo, Arifin Putra, Yusril Fahreza, Widyawati, Sari Nila, Arya Saloka, Asri Welas, Surya Saputra, Prilly Latuconsina, dan Dodit Mulyanto.

Malam puncak Indonesian Movie Actors Awards 2021, Minggu (28/11/2021), pukul 18.00 WIB, disiarkan langsung dari studio RCTI+ studio tercanggih se-Asia. Selain di RCTI, IMAA 2021 juga dapat disaksikan di aplikasi RCTI+ atau di www.rctiplus.com. (*)

Popular Post

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Khofifah.

Khofifah-Emil Silaturahmi ke Rumah Jokowi usai Retreat di Magelang, Ini Isi Petuahnya!

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Gubernur dan Wakil Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak usai mengikuti retreat di Magelang, Jawa Tengah, ...

Pelaku mutilasi wanita asal Blitar.

Update! Pelaku Mutilasi Wanita asal Blitar dalam Koper Merah: Mulai Menyesal, Kerap Menangis saat Ingat Anak

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Rohmat Tri Hartanto alias Antok, 33, pelaku pembunuhan dan mutilasi Uswatun Khasanah, 29, seorang sales promotion girl ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Tempuran Mojokerto.

Kurang dari Setahun, Tempuran Mojokerto Terendam Banjir Tiga Kali

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Banjir luapan di ...