MPM Honda Motor Beri Edukasi dan Tips Lewat Webinar

Redaksi

NewsTips

Tips aman berkendara untuk perjalanan jauh dari MPM Motor. (Foto: Dok)
Tips aman berkendara untuk perjalanan jauh dari MPM Motor. (Foto: Dok)

MALANG, Tugujatim.id – MPM Honda Motor begitu getol memberi edukasi bermanfaat terkait tips aman berkendara untuk perjalanan jauh. Hal tersebut mereka lakukan dengan cara webinar dengan tajuk Cari_Aman Perjalanan Jauh.

MPM Honda Motor telah menggelar bagi-bagi tips tersebut melalui Webinar Safety Riding di beberapa sekolah. Misalnya saja di SMK Karangploso, Kabupaten Malang yang digelar Jumat (18/12/2020) lalu.

Pada webinar kali ini disampaikan mengenai kelengkapan berkendara apa saja yang perlu dipersiapkan untuk perjalanan jauh. Misalnya saja seperti memakai helm, jaket, sarung tangan, hingga sepatu.

Baca Juga: Awas, Obesitas Tingkatkan Risiko Kematian COVID-19 hingga 48 Persen

Penggunaan riding gear yang baik disebutkan bakal melindungi tubuh dari dampak cidera berlebih. Selain itu, juga disampaikan teknik berkendara dan danger prediction.

“Tradisi menjelang tahun biasanya di manfaatkan untuk liburan dan melakukan perjalanan jauh. Untuk itu kami sampaikan beberapa hal yang perlu diperhatikan apabila melakukan perjalanan jauh dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan pencegahan Covid-19,” ujar Dionizius Mizidianto selaku Instruktur Safety Riding.

Sebagai informasi, acara webinar yang digelar oleh MPM Honda Motor tersebut juga telah dilakukan di SMAN 1 Singosari, Kabupaten Malang dan juga kepada komunitas Honda di Malang. (*/gg)

Untuk tips merawat kendaraan bermotor saat musim hujan, yuk simak artikel berikut!

6 Tips Perawatan Motor saat Musim Hujan

Popular Post

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...

Gus Fawait.

Gus Fawait Resmi Teken SK Honorer PPPK Tahap 1 dan Libur Guru, Utamakan Kesejahteraan Tenaga Kerja

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Bupati Jember Muhammad Fawait (Gus Fawait) menandatangani dua kebijakan vital, yaitu terkait SK honorer PPPK yang lolos ...

Banjir luapan.

16 Pintu Klep Tak Berfungsi Biang Banjir Luapan di Tempuran Mojokerto, Petugas Siaga Pantau lewat Drone

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena bencana banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Hasil asesmen ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...