KEDIRI, Tugujatim.id – Gema takbir terus berkumandang, suara gemuruh pukulan bedug juga ikut menjadi tanda kemeriahan peringatan Hari Raya Idul Fitri 2022. Setelah 2 tahun dilanda pandemi yang mengharuskan tidak adanya kegiatan, kini kemeriahan itu bisa kembali dirasakan oleh warga Kediri.
Hal itu seperti yang terlihat di Masjid Darusalam, Dusun Ringinrejo, Desa Tirulor, Kecamataan Gurah, Kabupaten Kediri. Sejak pukul 18.30, puluhan anak mulai memadati masjid. Suara bedug juga mulai terdengar dari pukulan tangan para remaja desa.
Tak hanya itu, tradisi takbir keliling juga menjadi rangkaian acara kemeriahan. Dengan dihiasi cahaya dari obor yang dibawa mengelilingi desa itu semakin membuat suasana lebih menarik.
Also Read
Penanggung jawab kegiatan takbir keliling menyambut Idul Fitri 2022 Iklima Ilhami Nastiti, 22, mengatakan, kegiatan tersebut merupakan acara yang digelar setiap malam takbir. Dia mengungkapkan, takbir keliling dengan menggandeng seluruh elemen masyarakat itu merupakan upaya untuk merekatkan tali silaturahmi antar masyarakat.
“Semua masyarakat ikut, mulai dari masyarakat umum, warga desa, Fatayat, IPNU/IPPNU, TPQ, dan remaja Masjid Darusalam,” ungkapnya saat menyambut Idul Fitri 2022.

Iklima menambahkan, tradisi takbir keliling tersebut selain mempererat tali silaturahmi juga untuk meneruskan tradisi yang ada. Dia berharap tradisi yang sudah rutin dilaksanakan setiap tahun itu dapat terus dilestarikan.
“Acara semacam ini kami lakukan setiap malam takbir, tahun lalu juga kami lakukan tapi jumlahnya sedikit jika dibanding tahun ini. Karena tahun lalu pandemi masih tinggi, insyaa Allah Hari Raya Idul Adha juga kami lakukan lagi,” tambahnya.
Selain itu, dia juga berharap dengan adanya acara tersebut, kerukunan dan kekompakan masyarakat semakin kuat.
“Kami mendekatkan diri ke masyarakat selaku organisasi pemuda, acara ini diharapkan dapat mempererat kerukunan dan kekompakan,” ujarnya.
—
Terima kasih sudah membaca artikel kami. Ikuti media sosial kami yakni Instagram @tugujatim , Facebook Tugu Jatim ,
Youtube Tugu Jatim ID , dan Twitter @tugujatim