Walikota Malang Doakan Azwar Anas Jadi Kepala Otoritas Ibu Kota Baru

Redaksi

News

Foto: Humas Pemkot Malang

BANYUWANGI – Pemerintah Kota Malang dan Pemerintah Kabupaten Banyuwangi menjalin kerjasama di bidang pembangunan antar daerah dan pengembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK). Kerjasama tersebut resmi dilakukan di Pendopo Kabupaten Banyuwangi, Sabtu (7/3).

Walikota Malang, Sutiaji, mengatakan bahwa Banyuwangi merupakan daerah yang tumbuh dan berkembang secara pesat. “Yang dulu dikenal dengan daerah santet, kini menjadi daerah tujuan wisata pilihan. Tak berlebihan dan kita ikut mendukung sekaligus mendoakan, sekiranya Pak Bupati Banyuwangi terpilih selaku Kepala Otoritas Ibu Kota Baru,” harapnya.

Sementara itu, Bupati Banyuwangi, Abdullah Azwar Anas, dalam sambutannya menyatakan setiap daerah memiliki karakteristiknya. “Kami (Banyuwangi) tidak mungkin mengkonsep pembangunan seperti kota Malang. Yang seringkali salah, melihat satu daerah maju, daerah lain ingin menerapkan dengan model yang sama, saya kira itu tidak tepat, “ujarnya.

“Di Banyuwangi, bagi kami tidak tepat bila harus memaksakan membangun stadion, karena kami tidak memiliki supporter berkarakter seperti arema; mall mall; dan bahkan tempat jasa hiburan seperti karaoke. Ini karena 40 persen wilayah kabupaten berupa hutan dan perkebunan. Jadi yang kami bangun adalah eco tourism,” imbuh Azwar Anas.

Bagi Azwar Anas, memandang daerah satu dengan daerah lainnya sifatnya bukan kompetitif, tapi harus membuka opportunity daerahnya masing masing.

Editor: Lizya Kristanti

Popular Post

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Khofifah.

Khofifah-Emil Silaturahmi ke Rumah Jokowi usai Retreat di Magelang, Ini Isi Petuahnya!

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Gubernur dan Wakil Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak usai mengikuti retreat di Magelang, Jawa Tengah, ...

Pelaku mutilasi wanita asal Blitar.

Update! Pelaku Mutilasi Wanita asal Blitar dalam Koper Merah: Mulai Menyesal, Kerap Menangis saat Ingat Anak

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Rohmat Tri Hartanto alias Antok, 33, pelaku pembunuhan dan mutilasi Uswatun Khasanah, 29, seorang sales promotion girl ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Tempuran Mojokerto.

Kurang dari Setahun, Tempuran Mojokerto Terendam Banjir Tiga Kali

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Banjir luapan di ...

Leave a Comment