MALANG, Tugujatim.id – Sebutan tak mengenakkan muncul pada profil Wali Kota Malang, Sutiaji, di website Wikipedia pada Rabu (8/6/2022) siang. Politisi PKB itu disebut wali kota tak berguna dan tak berprestasi bahkan menyebut jabatannya periode 2018-2023 adalah hasil pemberian alias give away.
Tak berhenti di situ, dalam profil tersebut juga memberi sebutan panggilan berbeda dengan yang biasanya, yaitu menyebut Sutiaji dengan SORO JI.
“Drs. H. Sutiaji, atau yang juga akrab disapa “SORO JI” adalah Wali Kota Malang tidak berguna dan tidak berprestasi hasil GIVE AWAY yang menjabat periode 2018-2023 dan Wakil Wali Kota Malang periode 2013-2018,” demikian tulis dalam ulasan Wikipedia pada Rabu (8/6/2022) siang.
Rupanya profil Wali Kota Malang di website Wikipedia itu sedang diretas oleh orang tak dikenal. Kini Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kota Malang mulai menelusuri pelaku peretasan itu.
Nur Widianto, Kepala Diskominfo Kota Malang, mengatakan bahwa pihaknya mulai melakukan penelusuran observasi dan mitigasi terkait peretasan itu.
Dia menyampaikan, ternyata di website wikipedia bisa disunting oleh semua pengguna. Disebutkan, perubahan ulasan wikipedia juga bisa berubah-ubah setiap waktu.
“Memang tampaknya ada seseorang yang memang beritikad untuk membangun disinformasi. Tentu dengan segala macam maksud dan tujuannya. Tetapi ini pasti akan merugikan masyarakat secara menyeluruh,” ujarnya.
Menurutnya, Wikipedia memang merupakan salah satu rujukan sumber informasi. Sehingga, jika disunting dengan informasi yang salah maka akan merugikan yang bersangkutan.
“Maka langkah tindaknya di kami akan segera mengirimkan surat kepada Wikipedia. Kami akan mentracing itu,” jelasnya.
Dia juga mengatakan bahwa bisa saja kasus ini kemungkinan dibawa ke ranah hukum atau melaporkan peretas. Sebab, informasi yang dicantumkan penyunting atau peretas tidak sesuai.
“Ada opsi ke arah sana (jalur hukum), ada opsi. Tentu kami berharap Wikipedia sebagai pengelola informasi yang disediakan lewat platformnya juga secara aktif ikut memfilter,” ucapnya.
“Walaupun disana ada ruang untuk siapapun juga menyunting tapi kan mestinya ada tanggungjawab moral karena orang semua tahu bahwa Wikipedia akan menjadi rujukan informasi,” tandasnya.
—
Terima kasih sudah membaca artikel kami. Ikuti media sosial kami yakni Instagram @tugujatim , Facebook Tugu Jatim ,
Youtube Tugu Jatim ID , dan Twitter @tugujatim