Akses Penyeberangan Perahu di Desa Banjarsari Bojonegoro Ditutup, Siswa Terpaksa Bolos

Dwi Lindawati

News

Penyeberangan perahu. (Foto: Mila Arinda/Tugu Jatim)
Penyeberangan di Desa Banjarsari, Kecamatan Trucuk, Kabupaten Bojonegoro, ini tengah terparkir di tepi Bengawan Solo, Kamis (07/04/2022). (Foto: Mila Arinda/Tugu Jatim)

BOJONEGORO, Tugujatim.id – Akses transportasi penyeberangan perahu yang menghubungkan Desa Banjarsari, Kecamatan Trucuk, menuju Desa Banjarejo, Kecamatan Bojonegoro, tepatnya di Taman Bengawan Solo ditutup pada Kamis (07/04/2022). Penutupan ini dilakukan karena akan dibangun ruang terbuka hijau (RTH) oleh Pemkab Bojonegoro yang berada di bantaran Bengawan Solo atau di sebelah utara Pasar Kota Bojonegoro.

Namun, penutupan ini dianggap memutus akses masyarakat Banjarsari menuju Kota Bojonegoro atau sebaliknya.

“Warga kan banyak yang berdagang di Pasar Kota Bojonegoro, anak sekolah juga banyak yang harus menyeberang,” ujar Wendi, masyarakat setempat.

Terpaksa Bolos Sekolah

Bahkan, Tugu Jatim menjumpai dua siswa yang terpaksa harus bolos sekolah karena akses satu-satunya yang terdekat bagi mereka harus ditutup. Sementara jika lewat akses lain seperti Jembatan Kaliketek dianggap terlalu jauh.

“Hari ini bolos karena akses penyeberangan perahu ditutup. Soalnya kalau lewat Jembatan Kaliketek muternya jauh banget, saya juga tidak punya motor. Lagi pula jalannya (menuju Jembatan Kaliketek) juga rawan kecelakaan, jadi saya enggak berani lewat sana,” ujar Alinda Dwi, salah satu murid.

Solusi Pemerintah Desa

Untuk mengatasi hal ini, pemerintah desa setempat melakukan audiensi di Balai Desa Banjarsari yang dihadiri oleh forkopimcam dan masyarakat setempat, serta penambang perahu, Kamis siang (07/04/2022). Hasilnya, telah ditemukan solusi jangka pendek. Akses penyeberangan perahu akan dipindah ke arah barat dari tempat semula.

“Hasil audiensi sore ini (07/04/2022) sudah ditemukan solusi jangka pendek. Kami mengalihkan penyeberangan antara Desa Banjarsari dengan Desa Banjarejo ini bergeser ke Desa Ledok Wetan, yang mana lokasi tersebut tidak masuk wilayah RTH,” terang Kepala Desa Banjarsari Fatkhul Huda.

Penyeberangan perahu. (Foto: Mila Arinda/Tugu Jatim)
Kepala Desa Banjarsari Fatkhul Huda. (Foto: Mila Arinda/Tugu Jatim)

Menurut dia, perwakilan masyarakat sudah menerima solusi tersebut. Jadi, masyarakat yang kebanyakan merupakan pedagang dan anak sekolah bisa menggunakan penyeberangan tersebut akses untuk melakukan aktivitas sehari-hari.

“Tadi perwakilan masyarakat sudah menerima, yang terpenting transportasi anak-anak sekolah tidak terhalang dengan adanya penutupan,” jelasnya.

 

 


Terima kasih sudah membaca artikel kami. Ikuti media sosial kami yakni Instagram @tugujatim , Facebook Tugu Jatim
Youtube Tugu Jatim ID , dan Twitter @tugujatim

 

 

Popular Post

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Khofifah.

Khofifah-Emil Silaturahmi ke Rumah Jokowi usai Retreat di Magelang, Ini Isi Petuahnya!

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Gubernur dan Wakil Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak usai mengikuti retreat di Magelang, Jawa Tengah, ...

Pelaku mutilasi wanita asal Blitar.

Update! Pelaku Mutilasi Wanita asal Blitar dalam Koper Merah: Mulai Menyesal, Kerap Menangis saat Ingat Anak

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Rohmat Tri Hartanto alias Antok, 33, pelaku pembunuhan dan mutilasi Uswatun Khasanah, 29, seorang sales promotion girl ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Tempuran Mojokerto.

Kurang dari Setahun, Tempuran Mojokerto Terendam Banjir Tiga Kali

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Banjir luapan di ...