Alasan PPP Jatuhkan Dukungan ke Khofifah-Emil di Pilgub Jatim 2024

Darmadi Sasongko

Politik

Khofifah ppp
Pasangan petahana Khofifah Indar Parawansa dan Emil Elestianto Dardak saat menerima rekomendasi dari PPP (Foto: Michael to Tugu Jatim)

SURABAYA, Tugujatim.id Partai Persatuan Pembangunan (PPP) resmi memberikan rekomendasinya kepada pasangan Khofifah Indar Parawansa dan Emil Elestianto Dardak menuju kontestasi Pilgub Jatim 2024 pada Sabtu (18/5/2024). DPW PPP Jawa Timur mengungkapkan alasan menjatuhkan pilihan kepada pasangan petahana tersebut.

Ketua DPW PPP, Mundjidah Wahab mengatakan, rekomendasi PPP kepada Khofifah-Emil tersebut juga atas restu dari DPP PPP. “Pemberian rekomendasi ini kan berarti sudah mendapat restu deri pusat,” kata Mundjidah.

Alasannya adalah, pasangan gubernur dan wakil gubernur yang memimpin Jatim selama lima terakhir ini dinilai memikiki elektabilitas tinggi dan terbilang sangat kuat.

“Jelas elektabilitas tinggi dan jelas dari semua lembaga survei tidak kerjalahkan. Sejak dulu sebetulnya sama dengan Bu Khofifah, sejak mencalonkan gubernur periode pertama dan sampai saat ini PPP istiqomah,” jelasnya.

PPP
Pasangan Khofifah – Emil menerima surat rekomendasi Pilgub Jatim 2024 dari PPP (Foto: Michael to Tugu Jatim)

Lebih lanjut, mantan Menteri Sosial tersebut juga dinilai sangat dekat dengan PPP. Terlihat dari nasabnya keturunan KH. Mas Nur Hasyim.

“Bu Khofifah dengan PPP itu bukan orang lain, seperti keluarga besar termasuk dari KH. Mas Nur Hasyim karena tokoh PPP. Dan, Bu Khofifah satu-satunya gubernur yang harus kita dukung dan kita harus memenangkan kembali,” ujarnya.

Mantan Bupati Jombang ini juga menuturkan jika kepemimpinan Khofifah- Emil selama lima tahun terakhir ini dianggap berhasil dan patut dilanjutkan.

“Nah selanjutnya kedepan jelas Bu Khofifah dengan program yang sangat luar biasa dan lima tahun belakangan saja jauh sangat berhasil Jawa Timur secara nasional yang menurunkan kemiskinan, ketika Covid-19, kemajuan ekonominya, bersama dengan Pak Emil Dardak beliau berdua ini tidak ada alasan untuk tidak kita usung dan kita dukung untuk pemilihan gubernur 2024-2029,” tandasnya.

Sebagai informasi, PPP sejauh ini menjadi partai non Koalisi Indonesia Maju (KIM) yang mengusung Khofifah-Emil di kontenstasi Pilgub Jatim 2024.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Tugujatim.id

 

Reporter : Izzatun Najibah

Editor : Darmadi Sasongko

Popular Post

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Khofifah.

Khofifah-Emil Silaturahmi ke Rumah Jokowi usai Retreat di Magelang, Ini Isi Petuahnya!

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Gubernur dan Wakil Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak usai mengikuti retreat di Magelang, Jawa Tengah, ...

Pelaku mutilasi wanita asal Blitar.

Update! Pelaku Mutilasi Wanita asal Blitar dalam Koper Merah: Mulai Menyesal, Kerap Menangis saat Ingat Anak

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Rohmat Tri Hartanto alias Antok, 33, pelaku pembunuhan dan mutilasi Uswatun Khasanah, 29, seorang sales promotion girl ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Tempuran Mojokerto.

Kurang dari Setahun, Tempuran Mojokerto Terendam Banjir Tiga Kali

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Banjir luapan di ...