MOJOKERTO, Tugujatim.id – Universitas Islam Majapahit (Unim) Mojokerto menggelar acara wisuda ke-19 di Graha Nuswantara Unim Mojokerto, Rabu pagi (07/12/2022). Hadir dalam wisuda itu, Bupati Kabupaten Mojokerto Dr Ikfina Fahmawati MSi. Dia menyampaikan sudah menunggu kiprah dan andil nyata lulusan Unim Mojokerto untuk masyarakat.
Bupati Mojokerto Dr Ikfina Fahmawati MSi berharap besar kepada Unim bisa menjadi wadah untuk peningkatan sumber daya manusia (SDM) melalui sistem pendidikannya.

“Adanya permasalahan yang terus berkembang dan tak terhitung, saat ini Unim menjadi harapan Kabupaten Mojokerto agar menciptakan SDM yang berkualitas,” tuturnya saat memberikan sambutan.
Agar dapat bersaing dan mampu memberi peran di masyarakat, dia menjelaskan, para lulusan Unim Mojokerto harus memiliki intelektual tinggi, kemampuan analisis masalah yang terjadi, lalu mampu memberikan respons yang tepat terhadap suatu masalah.
“Tentunya kiprah dari wisudawan sudah harus segera terjun di masyarakat. Peka terhadap hal yang terjadi ataupun masalah yang ada pada masyarakat, kemudian mampu memberikan tanggapan atau respons yang tepat,” terangnya.

Dia menyampaikan ini berkaitan dengan Kabupaten Mojokerto yang siap memberikan perubahan pada 2023. Setelah mengalami masa sulit karena pandemi, Kabupaten Mojokerto berupaya memberi bukti nyata dalam kebangkitannya pada 2023.
“Tahun 2023, kami sudah harus menyelesaikan segera pemulihan dan menunjukkan kebangkitan. Kami sudah lebih baik dari tahun sebelumnya. Kami harus buktikan pada 2023,” ujarnya.
Karena itu, dia mengimbau lulusan Unim Mojokerto agar tidak larut dalam kebahagiaan dan perayaan wisuda. Tapi, mereka sudah harus memikirkan apa yang akan dilakukan ke depannya.
“Perayaan jangan lama-lama, bahagia jangan lama-lama. Masyarakat membutuhkan kalian semua untuk pembuktian kiprah nyata,” jelasnya.
Untuk diketahui, acara wisuda ini dipimpin langsung Rektor Unim Mojokerto yang juga ketua Senat Dr Rachman Sidharta Arisandi MSi.