TUBAN, Tugujatim.id – Bus Indojaya Utama bernopol L-7780-UV mengalami kecelakaan lalu lintas dengan menghantam dua truk besar di Jalur Pantura Tuban, Rabu (6/3/2024) dini hari. Bus jurusan Semarang – Surabaya ini diduga melaju secara ugal-ugalan serta berusaha mendahului kendaraan lain, hingga menyebabkan tabrakan dengan kendaraan lain.
Infromasi diterima TuguJatim.id, bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) dikemudikan Agus Prasetyo (21) warga asal Desa Kaliwungu, Kecamatan Kaliwungu, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah. Bus melaju kencang dari arah timur ke barat saat melintasi sekitar lokasi kejadian, tepatnya Jalan Tuban-Bancar, Desa Purworejo, Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban.
Bus syarat penumpang ini nekat menyalip kendaraan searah di depannya. Sialnya, ketika itu padangan sang sopir diduga tidak bebas, sehingga menghantam truk tronton bernopol S-9457-UK yang dikemudikan Subkhan dari arah berlawanan.

Foto dok. Unit Laka Satlantas Polres Tuban
Tidak hanya berhenti menabrak truk tronton, Bus Indojaya Utama melakukan manuver gerak ke kiri, dan menabrak kendaraan lainnya yakni truk trailer nopol B-9927-FEH yang dikemudikan Wahyu Loren Pratama yang berjalan searah di lajur kiri.
Bus tersebut masih belum berhenti dan mengalami oleng ke kanan dan menabrak liang listrik di utara jalan. Sedangkan truk tronton nopol S-9457-UK oleng ke kiri dan menabrak pagar rumah milik warga setempat.
“Satu orang meningga dunia, penumpang Bus Indojaya Utama Saefudin, (48) warga Desa Tlahab, Kecamatan Gemuh, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah. Sedangkan 4 orang lainnya mengalami luka-luka dan segera dibawa ke rumah sakit,” kata Kanit Penegakan Hukum (Gakkum) Satlantas Polres Tuban, Iptu Eko Sulistyono.

Foto dok. Unit Laka Satlantas Polres Tuban
Empat orang yang mengalami luka-luka tersebut adalah sopir Bus Indojaya Utama Agus Prasetyo (21) dan dua penumpang bus lainnya, Moh. Nur Khakim dan Adi Fahrurrozi. Satu orang lainnya sopir truk tronton, Subkhan.
Kasus ini masih ditangani Satlantas Polres Tuban, sedangkan sejumlah barang bukti perkara ini telah diamankan di Mapolres Tuban.
Reporter: Mochamad Abdurrochim
Editor: Darmadi Sasongko