Cek Daftar Lengkap Passing Grade ITB Terbaru 2024/2025: Peluang Lolos Lebih Besar lewat SNBP atau SNBP!

Dwi Lindawati

Pendidikan

Passing grade ITB.
Kampus Institut Teknologi Bandung. (Foto: website Institut Teknologi Bandung)

BANDUNG, Tugujatim.id Institut Teknologi Bandung (ITB) menjadi salah satu perguruan tinggi negeri (PTN) terbaik versi Webometrics 2024. Karena itu, tidak heran banyak calon mahasiswa baru yang membidik untuk masuk ke sana. Sebelum masuk ke sana, kamu perlu tahu berapa passing grade ITB di setiap jurusan yang terbaru 2024/2025.

Hingga saat ini, kampus ITB masih menjadi tujuan favorit bagi para calon mahasiswa baru di Indonesia untuk melanjutkan pendidikannya. Dengan persaingan yang sangat ketat, tentu mengharuskan seluruh calon mahasiswa baru lebih mempersiapkan diri. Salah satunya kamu perlu memperhatikan passing grade ITB di setiap jurusan agar tidak salah langkah.

Apa sih Passing Grade Itu?

Mungkin dari kamu masih ada yang belum paham mengenai passing grade. Apa sih passing grade itu? Passing grade merupakan suatu presentase ataupun batas nilai minimal yang digunakan sebagai acuan atau standar penghitungan sederhana terhadap hasil ujian SNBP/SNBT untuk meluluskan calon mahasiswa dalam program studi di perguruan tinggi yang diinginkan.

Salah satu kampus yang masih menjadi favorit bagi para calon mahasiswa yang ingin melanjutkan pendidikannya yaitu Institut Teknologi Bandung (ITB). Buat kamu yang berencana ingin melanjutkan pendidikan kuliah di ITB, artikel kali ini akan merangkum daftar passing grade di perguruan tinggi ITB tahun 2024/2025 yang lengkap dan terbaru.

Baca Juga: Multitasking! Review 5 Laptop Lenovo Core i5 Terbaik 2024 dengan Desain Tipis: Layak Kamu Pertimbangkan

Institut Teknologi Bandung merupakan salah satu PTN terbaik yang ada di Indonesia dan banyak menghasilkan lulusan terbaik di bidang pertambangan dan perminyakan. Kampus ini telah terakreditasi “UNGGUL” berdasarkan Surat Keputusan Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi No. 2004/SK/BAN-PT/Ak.Ppj/XII/2022. Institut ini memiliki 3 gedung kampus yang berbeda dan di 3 tempat yang berbeda yaitu:

  1. Kampus Ganesha di Jalan Ganesa 10 Bandung, Jawa Barat
  2. Kampus Jatinagor di Jalan Let. Jen. Purn. Dr. (HC). Mashudi No. 1, Sumedang, Jawa Barat
  3. Kampus Cirebon di Jalan Kebonturi, Arjawinangun, Cirebon, Jawa Barat.

Sebelum kalian mengikuti tes masuk PTN melalui SNBP atau jalur SNBT, sebaiknya kamu mengetahui terlebih dahulu nilai passing grade ITB di setiap program studi. Nilai inilah yang tentunya akan memudahkan kamu nantinya untuk menentukan program studi dengan peluang lolos yang lebih besar.

Perlu kamu tahu bahwa Institut Teknologi Bandung mengelompokkan nilai passing gradenya ke dalam 2 (dua) kelompok yaitu kelompok program studi dan kelompok fakultas. Berikut ini adalah daftar nilai passing grade di ITB berdasarkan kelompoknya masing-masing.

1. Passing Grade ITB SNBP untuk Jurusan Saintek

Kelompok saintek terbagi menjadi 19 fakultas. Berikut ini adalah daftar nilai passing grade ITB SNBP untuk jurusan saintek berdasarkan fakultas masing-masing.

Program Studi Daya Tampung Peminat Keketatan
S1 Fakultas Ilmu dan Teknologi Kebumian (FITB) – Kampus Cirebon 30 66 45%
S1 Sekolah Ilmu & Tekno Hayati – Prog Rekayasa 148 327 45%
S1 Fakultas Teknik Sipil dan Lingkungan (FTSL) – Kampus Jatinangor 60 158 38%
S1 Fak. Ilmu dan Teknologi Kebumian (FITB) 166 444 37%
S1 Fak. Teknik Pertamb. & Perminyakan (FTTM) – Kampus Cirebon 72 225 32%
S1 Fakultas Teknologi Industri (FTI) – Kampus Jatinangor 60 190 32%
S1 Fakultas Teknologi Industri (FTI) – Kampus Cirebon 30 125 24%
S1 Sekolah Ilmu & Tekno. Hayati – Prog. Sains 67 288 23%
S1 Sek. Arsitektur, Perenc & Pengemb Kebijakan (SAPPK) – Kampus Cirebon 30 143 21%
S1 Fakultas Teknik Sipil & Lingkungan (FTSL) – Kampus Ganesa 140 788 18%
S1 Fakultas Teknik Mesin & Dirgantara (FTMD) 123 754 16%
S1 Fak. Teknik Pertamb. & Perminyakan (FTTM) 146 1.019 14%
S1 Fakultas Teknologi Industri (FTI) – Kampus Ganesa 145 1.057 14%
S1 Sekolah Farmasi (SF) 67 595 11%
S1 Sek. Arsitektur, Perenc & Pengemb Kebijakan 81 829 10%
S1 FMIPA-Matematika 93 0 0%
S1 FMIPA-Ilmu Pengetahuan Alam 167 0 0%
S1 Sekolah Teknik Elektro dan Informatika (STEI) – Komputasi 100 0 0%
S1 Sekolah Teknik Elektro dan Informatika (STEI) – Rekayasa 102 0 0%

Baca Juga: Terlengkap! Daftar Jurusan di UM untuk S1 dan D4: Cek Daya Tampung Terbaru 2024, Pendidikan Guru Sekolah Dasar Terbanyak

2. Passing Grade ITB SNBP untuk Jurusan Soshum

Untuk kelompok soshum terbagi menjadi 3 (tiga) fakultas. Berikut ini adalah daftar nilai passing grade ITB SNBP untuk jurusan soshum berdasarkan fakultas masing-masing.

Program Studi Daya Tampung Peminat Keketatan
S1 Fakultas Senirupa dan Desain (FSRD) – Kampus Cirebon 30 53 57%
S1 Fakultas Senirupa dan Desain (FSRD) 80 995 8%
S1 Sekolah Bisnis dan Manajemen (SBM) 84 1.464 6%

 3. Passing Grade ITB SNBT untuk Jurusan Saintek

Kelompok saintek terbagi menjadi 19 fakultas. Berikut ini adalah daftar nilai passing grade ITB SNBT untuk jurusan saintek berdasarkan fakultas masing-masing.

Program Studi Daya Tampung Peminat Ketentuan
S1 Fak. Ilmu dan Teknologi Kebumian (FITB) 150 599 25%
S1 Sekolah Ilmu & Tekno. Hayati – Prog. Sains 69 305 23%
S1 Sekolah Ilmu & Tekno Hayati – Prog Rekayasa 99 545 18%
S1 Fakultas Teknologi Industri (FTI) – Kampus Jatinangor 40 324 12%
S1 Fakultas Ilmu dan Teknologi Kebumian (FITB) – Kampus Cirebon 20 169 12%
S1 Fakultas Teknologi Industri (FTI) – Kampus Ganesa 121 1.207 10%
S1 Fakultas Teknik Sipil & Lingkungan (FTSL) – Kampus Ganesa 123 1.235 10%
S1 Fakultas Teknik Sipil dan Lingkungan (FTSL) – Kampus Jatinangor 40 423 9%
S1 Fakultas Teknik Mesin & Dirgantara (FTMD) 107 1.282 8%
S1 Fak. Teknik Pertamb. & Perminyakan (FTTM) 125 1.781 7%
S1 Fak. Teknik Pertamb. & Perminyakan (FTTM) – Kampus Cirebon 48 707 7%
S1 Sek. Arsitektur, Perenc & Pengemb Kebijakan (SAPPK) – Kampus Cirebon 20 330 6%
S1 Sekolah Farmasi (SF) 46 855 5%
S1 Sek. Arsitektur, Perenc & Pengemb Kebijakan 64 1.265 5%
S1 Fakultas Teknologi Industri (FTI) – Kampus Cirebon 20 401 5%
S1 FMIPA-Matematika 60 0 0%
S1 FMIPA-Ilmu Pengetahuan Alam 91 0 0%
S1 Sekolah Teknik Elektro dan Informatika (STEI) – Komputasi 109 0 0%
S1 Sekolah Teknik Elektro dan Informatika (STEI) – Rekayasa 90 0 0%

Baca Juga: Bak Permadani Hijau Menutupi Bukit, Kawah Wurung Surga Tersembunyi di Situbondo: Bikin Pengunjung Pengen Balik Lagi

4. Passing Grade ITB SNBT untuk Jurusan Soshum

Untuk kelompok soshum terbagi menjadi 3 (tiga) fakultas. Berikut ini adalah daftar passing grade ITB SNBT untuk jurusan soshum berdasarkan fakultas masing-masing.

Program Studi Daya Tampung Peminat Keketatan
S1 Fakultas Senirupa dan Desain (FSRD) – Kampus Cirebon 20 132 15%
S1 Fakultas Senirupa dan Desain (FSRD) 170 1.677 10%
S1 Sekolah Bisnis dan Manajemen (SBM) 84 2.453 3%

Universitas ini memiliki perbedaan dengan universitas yang lainnya, di mana kalian akan lebih dahulu memilih program studi tertentu untuk tes masuk nantinya. Untuk masuk ke ITB sendiri ini, baik melalui jalur SNBP maupun SNBT, kamu akan diberikan pilihan fakultas bukan program studinya. Dan kamu baru bisa memilih program studi jika sudah lulus di salah satu fakultas pilihan dengan mengikuti tingkat persiapan bersama (TPB) dalam jangka waktu 1 tahun atau setara dengan 2 (dua) semester.

Nah, demikian informasi mengenai nilai passing grade ITB terbaru yang bisa Tugujatim.id bagikan. Semoga artikel ini dapat menjadi pedoman buat kamu yang ingin melanjutkan pendidikan di kampus impian yaitu ITB! Dan jangan lupa bagikan artikel ini untuk teman-teman kamu yang membutuhkan ya!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Tugujatim.id

Writer: Hasna Muna Mufidah

Editor: Dwi Lindawati

Popular Post

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Banjir luapan.

16 Pintu Klep Tak Berfungsi Biang Banjir Luapan di Tempuran Mojokerto, Petugas Siaga Pantau lewat Drone

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena bencana banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Hasil asesmen ...

Khofifah.

Khofifah-Emil Silaturahmi ke Rumah Jokowi usai Retreat di Magelang, Ini Isi Petuahnya!

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Gubernur dan Wakil Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak usai mengikuti retreat di Magelang, Jawa Tengah, ...