Dijaga Pengasuhnya, Dua Anak Politikus Gerindra Malang Malah Dinyatakan Hilang

Dwi Lindawati

News

Anak politikus. (Foto: Pexels/Tugu Jatim)
Ilustrasi anak hilang. (Foto: Pexels)

MALANG, Tugujatim.id – Kabar tak sedap dialami politikus Gerindra Kota Malang Danny Agung Prasetyo. Dua anak politikus itu dikabarkan hilang pada Sabtu (16/07/2022). Korban berinisial SJ, 9; dan M, 4. Sebelum hilang, kedua anaknya sedang bersama pengasuhnya berinisial P, 18.

Danny mengatakan, kedua anaknya telah ditemukan, tapi proses hukum akan terus berlanjut saat dihubungi pada Minggu(17/07/2022).

“Saat ini kasus tengah ditangani unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Polres Malang,” kata Danny.

Kronologi hilangnya kedua politikus tersebut bermula saat mereka pergi bersama P. Kepada istri Danny, P berjanji akan pulang pada pukul 16.00.

Namun, hingga pukul 19.00, P tak kunjung datang. Dia sempat beralasan sedang membetulkan kawat gigi. Hingga pukul 21.00, P dan kedua anak Danny belum pulang. Handphone P pun tidak bisa dihubungi.

“Akhirnya dari situ timbul kecurigaan, kami kemudian lapor ke polisi,” imbuh Danny.

Pada Minggu (17/07/2022), sekitar pukul 08.00, keluarga Danny menerima kabar dari polisi bahwa anak-anaknya berada di Tumpang dalam keadaan selamat. Meski begitu, Danny menginginkan proses hukum tetap berlanjut.

“Kami ingin kasus ini diproses secara hukum,” ujarnya.

Sementara itu, Kasi Humas Polres Malang Iptu Ahmad Taufik membenarkan adanya laporan terkait anak politikus yang hilang ini.

“Saat ini masih dalam proses lidik,” ujarnya.

 

 


Terima kasih sudah membaca artikel kami. Ikuti media sosial kami yakni Instagram @tugujatim , Facebook Tugu Jatim
Youtube Tugu Jatim ID , dan Twitter @tugujatim

 

 

Popular Post

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Khofifah.

Khofifah-Emil Silaturahmi ke Rumah Jokowi usai Retreat di Magelang, Ini Isi Petuahnya!

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Gubernur dan Wakil Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak usai mengikuti retreat di Magelang, Jawa Tengah, ...

Pelaku mutilasi wanita asal Blitar.

Update! Pelaku Mutilasi Wanita asal Blitar dalam Koper Merah: Mulai Menyesal, Kerap Menangis saat Ingat Anak

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Rohmat Tri Hartanto alias Antok, 33, pelaku pembunuhan dan mutilasi Uswatun Khasanah, 29, seorang sales promotion girl ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Tempuran Mojokerto.

Kurang dari Setahun, Tempuran Mojokerto Terendam Banjir Tiga Kali

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Banjir luapan di ...