DPRD Surabaya Minta Pemkot Jeli soal Efisiensi Anggaran

Dwi Linda

Advertorial

DPRD Surabaya.
Anggota Komisi A DPRD Surabaya Muhammad Saifuddin. (Foto: Dok. Pribadi)

SURABAYA, Tugujatim.id Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Surabaya meminta pemerintah kota (pemkot) untuk jeli soal efisiensi anggaran.

Untuk diketahui, pemerintah pusat telah mengatur efisiensi anggaran melalui Instruksi Presiden Nomor 1 Tahun 2025 tentang Efisiensi Belanja dalam Pelaksanaan APBN dan APBD.

DPRD Surabaya menyoroti hal itu meminta agar pemkot jeli dan kritis dalam masalah prioritas anggaran karena adanya efisiensi.

Baca Juga: Deteksi Dini, DPRD Surabaya Minta Dinkes dan KSH Sosialisasi Program Cek Kesehatan Gratis

“Saya meminta kepada Pemkot Surabaya agar kritis dan benar-benar jeli terhadap pos anggaran,” kata Anggota Komisi A DPRD Surabaya Muhammad Saifuddin.

Dia menilai, APBD sangat berdampak pada pelayanan masyarakat. Artinya, prioritas harus lebih mengutamakan masyarakat, bukan untuk gagah-gagahan ingin mendapat penghargaan dari pemerintah pusat.

“Jangan sampai pemangkasan anggaran ini mengakibatkan pelayanan publik terganggu,” jelasnya.

DPRD Surabaya akan menuntut transparansi anggaran apabila program-program pemerintah tidak mengutamakan masyarakat atau bahkan cenderung mengabaikan.

Baca Juga: Buntut Kasus Pencabulan Anak, DPRD Surabaya Soroti Lemahnya Pengawasan Pemkot pada Panti Asuhan

“Apalagi anggaran MBG yang awalnya dibebankan kepada kabupaten kota, sekarang diambil alih oleh pusat,” imbuhnya.

Transparansi tersebut dinilai sangat penting mengingat DPRD Surabaya sebagai representasi masyarakat dapat memberikan penjelasan terkait realisasi anggaran.

“Agar kami sebagai anggota dewan yang merupakan representase rakyat bisa menjelaskan kepada rakyat uang tersebut digunakan untuk apa,” ujarnya. (adv)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Tugujatim.id

Editor: Dwi Lindawati

Popular Post

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

Tiara M

Tugujatim.id – Dongeng selalu menjadi bagian dari kehidupan kita sejak kecil. Selain menghibur, cerita-cerita ini juga mengandung pesan moral yang ...

Ilustrasi.

Hujan Deras, Balita di Kediri Terpleset ke Parit dan Tewas

Herlianto A

KEDIRI, Tugujadim.id – Duka dan kepedihan mendalam dirasakan Zulfia Ramadani, warga Kelurahan/Kecamatan Pare, Kabupaten Kediri. Dia harus mengikhlaskan buah hatinya, ...

candi sanggrahan tulungagung tugu jatim

Candi Sanggrahan Tulungagung dan Kemegahan Peninggalan Majapahit Pasca Pemugaran

Dwi Lindawati

TULUNGAGUNG, Tugujatim.id – Kabupaten Tulungagung di Jawa Timur tak lepas dari kelekatan sejarah peradaban kerajaan di tanah Jawa, terutama Majapahit. ...

WhatsApp Image 2023 07 19 at 17.20.31

5 Pekerjaan Remote di Era Digital, Menggali Peluang Kerja di Dunia Digital

Lizya Kristanti

Tugujatim.id – Dalam era digital yang terus berkembang, peluang untuk bekerja secara remote semakin meluas. Kemajuan teknologi telah memungkinkan kita ...

Pohon Tumbang

Pohon Tumbang Akibat Angin Kencang di Sejumlah Wilayah, Ini Imbauan DLH Kota Mojokerto

Darmadi Sasongko

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Tepat sehari pasca pemungutan suara Pilkada sererentak 2024, angin kencang tiba-tiba menyasar beberapa wilayah Kota Mojokerto. Tercatat, ...

balai kota malang tugu jatim

Pemerhati Sejarah Kritik Rencana Pemasangan Lampu ala Kayutangan di Alun-alun Balai Kota Malang

Lizya Kristanti

MALANG, Tugujatim.id – Pemerintah Kota Malang melalui Dinas Lingkungan Hidup berencana merubah dekorasi lampu di proyek revitalisasi Alun-alun Tugu Balai ...