Dijuluki ‘El Klemer’, Rafael Struick Banjir Pujian Usai Catat Rekor Timnas Indonesia di Piala Asia 2024

Darmadi Sasongko

Olahraga

El Klemer
Penyerang Timnas Indonesia Rafael Struick (Foto: Ig/rafaelstruick)

DOHA, Tugujatim.id Penyerang Timnas Indonesia, Rafael Struick banjir pujian usai membawa Skuad Garuda melaju ke semifinal Piala Asia U-23 2024.

Timnas Indonesia berhasil menumbangkan Korea Selatan melalui drama adu penalti dengan skor 2 (11) – 2 (10) di Stadion Abdullah bin Khalifa, Qatar pada Jumat dini hari WIB.

Dua skor yang dimiliki oleh Timnas Indonesi dicetak oleh Rafael Struick di menit ke-15 dan menjelang turun minum menit ke-45+3.

Secara tidak langsung, pemain berdarah Indonesia-Belanda ini membawa Garuda Muda untuk melaju ke empat besar Piala Dunia U-23 2024 untuk pertama kalinya dalam sejarah.

Struick juga mencatat rekor atas dirinya sendiri. Bagaimana tidak, pemain termuda di starting eleven ini mencetak gol pertamanya di Piala Asia U-23 2024 dengan dua gol sekaligus.

Dia sempat dijuluki oleh netizen Indonesia dengan sebutan ‘El Klemer’ karena performanya saat di lapangan dinilai lamban. Tentunya, hari ini dia berhasil membuktikan sebagai juru gedor di Timnas Indonesia.

Struick juga menjadi pemain muda pertama yang menjebol gawang Korea Selatan di Piala Dinia U-23 2024 dengan dua gol sekaligus.

Posisinya menyamakan Marselino yang sebelumnya juga membawa kemenangan Indonesia saat melawan Australia di Piala Dunia U-23 2024 dengan dua gol sekaligus.

Aksi heroiknya membuat pemain kelahiran 2003 ini mendapat banyak sorotan dan pujian dari netizen Indonesia.

Namanya ‘El Klemer’ dan ‘Struick’ langsung menjadi trending di media sosial X lebih dari 70 ribu cuitan.

“Rocket goal dari Rafael Struick gilakkkk sekalinya ngegolin keren banget ini el klemer,” tulis akun @judellingham.

“Menyala Mas El Klemer,” melalui akun menfes @convomfs.

“Dari 3 laga di penyisihan gruo, Korsel selalu clean sheet!. Gawang J Baek jadi gak baek-baek ana dijebol dua kali dalam 45 menit sama El Klemer Rafael Struick,” cuitan akun @Dsknahrtya.

“Rafael Struick menjadi pemain Timnas Indonesia U-23 pertama sepanjang sejarah yang berhasil menjebol gawang Korea Sekatan U-23. Remember the name, Rafael Struick,” tulis @faktasepakbola

“Rafael Struick gua udah nggak bisa berkata-kata lagi. Lu keren banget fak kata gue teh,” kata akun @andhihiyat.

 

Reporter :Izzatun Najibah

Editor: Darmadi Sasongko

Popular Post

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Khofifah.

Khofifah-Emil Silaturahmi ke Rumah Jokowi usai Retreat di Magelang, Ini Isi Petuahnya!

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Gubernur dan Wakil Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak usai mengikuti retreat di Magelang, Jawa Tengah, ...

Pelaku mutilasi wanita asal Blitar.

Update! Pelaku Mutilasi Wanita asal Blitar dalam Koper Merah: Mulai Menyesal, Kerap Menangis saat Ingat Anak

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Rohmat Tri Hartanto alias Antok, 33, pelaku pembunuhan dan mutilasi Uswatun Khasanah, 29, seorang sales promotion girl ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Tempuran Mojokerto.

Kurang dari Setahun, Tempuran Mojokerto Terendam Banjir Tiga Kali

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Banjir luapan di ...