MALANG, Tugujatim.id – Tiada hari tanpa silaturahmi. Kira-kira itulah kalimat yang tepat untuk menggambarkan sosok Pakar Komunikasi dan Motivator Nasional Dr Aqua Dwipayana. Kamis (14/01/2021) sekitar pukul 10.00 WIB, Aqua Dwipayana tidak disangka-sangka sudah tiba di kantor Tugu Media Group, perusahaan yang membawahi tugumalang.id (partner kumparan.com) dan tugujatim.id.
Tak pelak, kedatangan motivator nasional secara tiba-tiba di kantor yang berada di Jalan Dirgantara A 1, Nomor 12 B, Kota Malang, ini tentu membuat terkejut. Saat itu dia datang bersama Station Manager Sriwijaya Air Malang Yusri Hansyah.
’’Saya diajak guru saya, langsung siap saja,’’ kata Yusri disambut tawa para crew Tugu Media Group.
Sekitar pukul 12.00 WIB, Aqua bergerak melakoni hobinya, yakni silaturahmi. Kali ini bergabung dengan CEO Tugu Media Group Irham Thoriq. Sedangkan Yusri yang kedatangan tamu di kantornya, terpaksa tidak ikut serta dalam rombongan.
Kali pertama yang kami temui adalah Kepala Asuransi Kredit Indonesia (Askrindo) Ida Bagus Made Jayandana. Ditemui di salah satu kafe di daerah Pahlawan Trip, Kota Malang, Ida Bagus menceritakan tantangan Askrindo di tengah pandemi ini.

Selain itu, dia juga menceritakan kalau di kantornya, aspek spiritualitas sangat penting sekali.
”Saat saya baru menjabat di Malang pada akhir 2019, saya minta karyawan yang muslim untuk salat jamaah setiap waktu, itu dampaknya luar biasa,’’ katanya.
Dia merasakan dampak yang luar biasa. Ketika itu target yang masih jauh, bisa terpenuhi dalam waktu yang singkat.
”Saya yakin ini dampak dari spiritualitas karena aspek ini sangat menentukan, saya tekankan betul di kantor, meski saya bukan seorang muslim,” katanya.
Selain itu, di kantornya juga ada istilah Jumat Berkah. Yakni, membagi-bagikan makanan bagi yang membutuhkan di hari Jumat. Dananya diambilkan dari iuran karyawannya.
”Tapi, ini kami stop dulu, karena ada pandemi corona, nanti kalau udah selesai lanjut lagi,” katanya.
Aqua Dwipayana pun mengapresiasi apa yang dilakukan oleh Ida Bagus Made Jayandana.
”Benar, bagus sekali itu, Pak. Spiritualitas itu benar-benar sangat penting,” imbuhnya.
Selanjutnya, Aqua Dwipayana dan Irham Thoriq menemui Wali Kota Malang Sutiaji. Di tengah kesibukannya yang luar biasa di kantor, Sutiaji menemui keduanya.
”Sehat ya Pak Wali, senang kalau melihat Pak Wali,” kata Aqua Dwipayana, menyapa Sutiaji yang baru sembuh dari Covid-19.
Dalam obrolan kurang lebih 45 menit itu, Sutiaji banyak memperbincangkan soal kemajuan Kota Malang. Salah satunya adalah tuntasnya Jembatan Kedungkandang yang mangkrak bertahun-tahun.
”Dan biaya pembangunannya cuma Rp 51 miliar, itu jauh lebih hemat dari yang dianggarkan sebelumnya, yaitu mencapai Rp 92 miliar. Jadi, memang tidak ada permainan di proyek ini,” katanya.
Sutiaji juga berharap kondisi pandemi ini bisa segera berakhir sehingga bisa mengundang Aqua Dwipayana untuk memotivasi para karyawannya.
”Karena aparatur sipil negara (ASN) ini perlu terus dipacu untuk keluar dari zona nyaman,” imbuhnya.

Usai bertemu dengan Sutiaji, Aqua Dwipayana bertemu dengan Kepala Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kabupaten Malang Yoyok Wardoyo. Karena Yoyok sedang rapat, maka pertemuan singkat itu diisi dengan pemberian buku dari Aqua Dwipayana.
Pertemuan selanjutnya adalah dengan Sekretaris Organisasi Angkutan Darat (Organda) Kota Malang Purwono. Dalam pertemuan tersebut, Purwono terlihat begitu kagum dengan aktivitas silaturahmi Aqua Dwipayana.
”Luar biasa pokoknya,” katanya.
Selanjutnya, pertemuan terakhir adalah dengan Komandan Korem 083/Baladhika Jaya Kolonel Inf Irwan Subekti. Pertemuan ini diisi dengan nostalgia karena sudah lama sekali Aqua tidak berkunjung ke tempat ini.
”Dulu sekali saya ke sini,” katanya.

Dalam pertemuan tersebut, Aqua dan Irwan banyak membahas tentang sejumlah hal tentang TNI. Dari obrolan itu, Aqua banyak menyebut orang yang ternyata juga dikenali oleh Irwan Subekti. (riq/ln)