Suami Berangkat Kerja, Ibu Muda di Ampelgading Malang Justru Diduga Dibunuh Laki-Laki Misterius

Dwi Lindawati

Kriminal

Ibu muda.
Petugas olah TKP kasus pembunuhan ibu muda dua anak di Ampelgading, Kabupaten Malang, Minggu (18/12/2022). (Foto: dok. Polres Malang)

MALANG, Tugujatim.id – Kasus dugaan pembunuhan menimpa ibu muda dua anak bernama Linawati, 33, warga di Desa Lebakharjo, Kecamatan Ampelgading, Kabupaten Malang. Warga menemukan jasadnya bersimbah darah di rumahnya pada Minggu (18/12/2022), pukul 07.45.

Kejadian dugaan pembunuhan ibu muda itu berawal saat anak korban berinisial D, 8, berteriak meminta tolong. Warga mendengar teriakan dan langsung menuju ke lokasi. Mereka juga sempat melihat seorang laki-laki keluar dari rumah korban dengan membawa sebilah pisau.

Laki-laki misterius tersebut kemudian lari ke arah pekarangan di belakang rumah korban. Sementara itu, ibu muda tersebut telah tewas saat warga datang.

Kasat Reskrim Polres Malang Iptu Wahyu Rizki Saputro mengatakan pihaknya tengah menangani kasus ini.

“Tim Inafis sudah olah TKP (tempat kejadian perkara),” ujar Wahyu saat dikonfirmasi pada Senin (19/12/2022).

Hasil olah TKP, diketahui korban mengalami luka sayatan yang cukup parah di bagian leher serta beberapa luka tusukan di perut.

“Jenazah korban kemudian dibawa ke Rumah Sakit Saiful Anwar untuk diotopsi,” imbuh Wahyu.

Dia menambahkan, pihaknya telah mengumpulkan sejumlah petunjuk dan keterangan saksi di lokasi kejadian untuk mengungkap kasus ini.

“Kami juga sudah bergerak mengejar terduga pelaku, semoga segera tertangkap,” kata Wahyu.

Untuk diketahui, korban tinggal di rumah tersebut bersama suami dan kedua anaknya. Saat peristiwa tersebut terjadi, suami korban, N, 38, tengah bekerja.

Lokasi rumah korban terletak di pelosok dusun dan dekat dengan hutan. Suasana di sekitar situ sepi sehingga tak banyak warga yang mengetahui adanya peristiwa tersebut.

Popular Post

Mengusahakan Pertolongan Ilahi

40 Tahun Berkarya, ParagonCorp Luncurkan Film ‘Mengusahakan Pertolongan Ilahi’ tentang Nurhayati Subakat

Darmadi Sasongko

  SURABAYA, Tugujatim.id – ParagonCorp merayakan hari jadinya ke-40 dengan cara istimewa, yakni dengan meluncurkan film inspiratif bertajuk ‘Mengusahakan Pertolongan ...

Rukyatul Hilal

Tidak Nampak Hilal di Mojokerto Akibat Faktor Cuaca

Darmadi Sasongko

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Pemantauan Hilal 1 Ramadan 1446 Hijriah dilakukan oleh Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Mojokerto bersama Tim Lembaga Falakiyah ...

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

Tiara M

Tugujatim.id – Dongeng selalu menjadi bagian dari kehidupan kita sejak kecil. Selain menghibur, cerita-cerita ini juga mengandung pesan moral yang ...

FotoJet 2025 01 20T154400420 2447421012

Petaka Gunung Gede, Ketegangan Memuncak di Balik Misteri Alam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Film “Petaka Gunung Gede” menjadi sorotan di dunia perfilman Indonesia dengan genre thriller yang menyajikan ketegangan maksimal. Menggabungkan ...

Satpol PP Kota Malang

17 Pasangan Open BO dan Mahasiswa Terciduk Satpol PP Kota Malang dari Rumah Kos

Darmadi Sasongko

MALANG, Tugujatim.id – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Malang menggerebek rumah kos kawasan Jalan Sigura Gura, Kota Malang ...

1 Ramadan.

1 Ramadan 1446 H Jatuh pada 1 Maret 2025, Ini Penjelasan Menteri Agama

Dwi Linda

JAKARTA, Tugujatim.id – Pemerintah menetapkan 1 Ramadan 1446 H jatuh pada Sabtu, 1 Maret 2025. Keputusan ini diumumkan oleh Menteri ...