SURABAYA, Tugujatim.id – Plt Wali Kota Surabaya, Whisnu Sakti Buana mengatakan siap menjadi orang pertama yang disuntik vaksin COVID-19 bersama Forkopimda Surabaya lainnya. Whisnu ingin memberikan contoh bagi warga Surabaya agar mereka merasa aman dan tak ada rasa cemas terhadap vaksin COVID-19.
“Kemarin juga sudah ngobrol bersama Kapolres Surabaya, beliau juga sudah siap untuk jadi orang pertama divaksin di Surabaya. Jadi, sudah sepakat semua bersama Forkopimda untuk jadi orang pertama yang divaksin,” jelas Whisnu pada Tugu Jatim usai giat di Kejaksaan Negeri Surabaya, Senin (28/12), pukul 12.00 WIB.
Baca Juga: 6 Tips Mudah Tetap Produktif Selama Akhir Pekan
Also Read
Sedangkan, vaksin COVID-19 rencana didistribusikan ke seluruh masyarakat Indonesia pada Januari 2021, melalui Peraturan Menkes RI No 84 Tahun 2020 tentang Pelaksanaan Vaksinasi COVID-19. Seluruh vaksin yang didistribusikan juga diberikan secara gratis pada masyarakat.
“Kalau vaksin COVID-19 sampai di Surabaya, kita semua minta ajari juga dan siap untuk divaksin, kita memberikan contoh (untuk masyarakat, red) sehingga menjadi yang pertama,” pungkas Whisnu mengenakan kemeja putih dan masker saat ditemui Tugu Jatim.
Sebagai informasi, Whisnu belum sempat membahas berbagai evaluasi program yang sudah dijalankan oleh Tri Rismaharini, Wali Kota Surabaya yang kini menjadi Menteri Sosial. Karena SK Plt Wali Kota Surabaya baru dipublikasi pada Kamis (24/12/2020) mendekati libur panjang Nataru 2021, sehingga masih sulit mengadakan pertemuan internal. (Rangga Aji/gg)