Lumajang Diterpa Gempa 5,4 Magnitudo, Getaran Terasa hingga di Malang

Dwi Lindawati

News

Gempa. (Foto: Twitter BMKG/Tugu Jatim)
Titik lokasi gempa yang terjadi di Kabupaten Lumajang yang terasa hingga di Kabupaten Malang, Sabtu (09/07/2022). (Foto: Twitter BMKG)

MALANG, Tugujatim.id – Wilayah Kabupaten Malang merasakan dampak gempa bumi berkekuatan 5,4 Magnitudo yang terjadi di 171 kilometer barat daya Kabupaten Lumajang. Gempa ini terjadi di kedalaman 10 kilometer pada Sabtu (09/07/2022), pukul 03.27.

BMKG Stasiun Geofisika Kelas III Karangkates Malang dikutip dari laman resminya menjelaskan, gempa tersebut dirasakan di Kabupaten Malang dengan kekuatan MMI II. Artinya, getaran gempa dirasakan beberapa orang serta benda-benda ringan yang digantung bergoyang.

Menurut pengamat Stasiun Geofisika Kelas III Karangkates Malang Zarkoni, hingga pukul 07.30 telah terjadi 22 gempa susulan.

“Jadi, ada gempa utama pada pukul 03.27, kemudian ada gempa susulan sebanyak 22 kali,” ujarnya.

Dia mengatakan, 22 gempa tersebut tidak berkekuatan besar.

“Rata-rata kekuatannya di bawah 5 magnitudo,” imbuhnya.

Gempa-gempa susulan ini terjadi di beberapa titik di sebelah selatan Kabupaten Lumajang dan Kabupaten Malang.

“Gempa ini tidak hanya terjadi di selatan Lumajang, tapi juga ada di selatan Malang, sekitar pukul 07.00 kurang,” tutur Zarkoni.

Untuk diketahui, gempa ini tidak berpotensi tsunami.

 

 


Terima kasih sudah membaca artikel kami. Ikuti media sosial kami yakni Instagram @tugujatim , Facebook Tugu Jatim
Youtube Tugu Jatim ID , dan Twitter @tugujatim

 

 

Popular Post

Gus Fawait.

Gus Fawait Resmi Teken SK Honorer PPPK Tahap 1 dan Libur Guru, Utamakan Kesejahteraan Tenaga Kerja

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Bupati Jember Muhammad Fawait (Gus Fawait) menandatangani dua kebijakan vital, yaitu terkait SK honorer PPPK yang lolos ...

Elpiji 3 Kg

5.584 Metrik Ton Elpiji 3 Kg Disiapkan di Jember Guna Antisipasi Permintaan Tinggi Selama Ramadan dan Lebaran

Darmadi Sasongko

JEMBER, Tugujatim.id – Upaya mengantisipasi permintaan yang tinggi di Bulan Suci Ramadan, sebanyak 5.584 metrik ton elpiji 3 Kg disiapkan ...

iPhone 17.

Terobosan Baru iPhone 17 dengan Desain Ultra Tipis, Daya Tarik iPhone 17 Slim Bakal Gantikan Varian Plus?

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali bersiap menggebrak lini terbaru iPhone 17 yang diprediksi hadir dengan berbagai inovasi teknologi. Berdasarkan bocoran yang ...

FotoJet 2025 01 20T154400420 2447421012

Petaka Gunung Gede, Ketegangan Memuncak di Balik Misteri Alam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Film “Petaka Gunung Gede” menjadi sorotan di dunia perfilman Indonesia dengan genre thriller yang menyajikan ketegangan maksimal. Menggabungkan ...

barito renewables energy dok bni sekuritas 169 ezgif.com png to webp converter

Saham BREN, Kinerja, Prospek, dan Analisis Mendalam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Saham PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN) menjadi salah satu emiten yang menarik perhatian investor di Bursa Efek ...

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

Tiara M

Tugujatim.id – Dongeng selalu menjadi bagian dari kehidupan kita sejak kecil. Selain menghibur, cerita-cerita ini juga mengandung pesan moral yang ...