Makna Metaverst, Nama Baru Facebook 

Herlianto A

News

Nama baru Facebook/tugu jatim
Nama baru Facebook. (Foto: Dokumen)

Oleh: Zainul Arifin*

Tugujatim.idMetaverst menjadi pembicaraan setelah Facebook mengubah nama perusahaannya menjadi Meta dan mengumumkan akan menggelontorkan dana sebesar 10 triliun dolar atau setara Rp 140 triliun di tahun ini untuk membangun Metavers.

Satu hal penting, Metaverst ini sebenarnya belum ada dan masih hanya ada di imajinasi pengusaha visioner seperti Mark Zuckerberg dan temen-temennya.

Metaverst jika benar-benar terwujud akan berpotensi mengubah cara kita menjalani hidup mulai dari bersosialisasi, berbisnis, bekerja, hingga metode kapitalisme bekerja. Bagi perusahaan Metaverst membuka peluang untuk mengeruk banyak keuntungan dengan cara-cara yang sebelumnya tidak terbayangkan.

Bagi pelaku industri kreatif khususnya bidang digital, desain dan gaming ini merupakan tanah harapan yang sangat terbuka lebar.

Apa Itu Metaverst ?

Kita bahas pelan-pelan tentang Metaverst. Metaverst adalah jaringan luas dari dunia virtual tiga dimensi yang bekerja secara real-time dan persisten serta mendukung kesinambungan identitas, objek, sejarah, pembayaran dan hak yang mana dunia itu dialami secara serempak oleh jumlah pengguna yang tidak terbatas.

Istilah lebih sederhananya Metaverst adalah seperangkat ruang virtual yang Anda dapat ciptakan dan jelajahi dengan orang lain yang tidak berada di ruang fisik yang sama dengan Anda.

Metaverst di Masa Depan

Contoh real projek ini dalam dunia perfilman seperti di film Ready Player One atau lebih seperti permainan Roobloks. Nah, Metaverst itu seperti Roobloks yang mana kita memainkan avatar yang diciptakan untuk hidup dan berinteraksi dengan avatar lain dalam sebuah dunia virtual.

Namun, bedanya kalau di Roobloks kita menggunakan smartphone ketika memainkannya sedangkan dalam Metaverst kita memainkannya menggunakan perangkat VR (Virtual Reality) yang membuat kita benar-benar merasa berada di dalam dunia virtual tersebut.

Perbedaanya lagi dengan Roobloks yaitu dalam bentuk desainnya, jika di Roobloks desainnya masih sangat sederhana. Namun, di Metaverst akan menggunakan desain dunia 3D yang sangat menyerupai kehidupan sebenarnya bahkan bisa lebih bagus lagi.

Metaverst itu seperti planet lain yang hanya bisa kita akses melalui perangkat VR namun meskipun maya, pengalaman yang dialami itu bersifat real-time dan permanen sama dengan kehidupan kita saat ini.

Semua yang bisa kita lakukan di dunia nyata bisa kita lakukan di dunia Metaverst bahkan lebih, termasuk berbisnis dan juga berkarir.

*Penulis adalah member Pondok Inspirasi.

Popular Post

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Khofifah.

Khofifah-Emil Silaturahmi ke Rumah Jokowi usai Retreat di Magelang, Ini Isi Petuahnya!

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Gubernur dan Wakil Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak usai mengikuti retreat di Magelang, Jawa Tengah, ...

Pelaku mutilasi wanita asal Blitar.

Update! Pelaku Mutilasi Wanita asal Blitar dalam Koper Merah: Mulai Menyesal, Kerap Menangis saat Ingat Anak

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Rohmat Tri Hartanto alias Antok, 33, pelaku pembunuhan dan mutilasi Uswatun Khasanah, 29, seorang sales promotion girl ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Tempuran Mojokerto.

Kurang dari Setahun, Tempuran Mojokerto Terendam Banjir Tiga Kali

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Banjir luapan di ...