Maling HP di Lekok Pasuruan Sempat Dijebak sebelum Dihajar Warga

Herlianto A

Kriminal

Sosok Muhamad Amin (28) maling HP yang sempat ditangkap dan dihajar warga di Lekok, Kabupaten Pasuruan
Sosok Muhamad Amin (28) maling HP yang sempat ditangkap dan dihajar warga di Lekok, Kabupaten Pasuruan.(Foto: Dokumen/Humas Polres Pasuruan Kota)

PASURUAN, Tugujatim.idMaling HP di Lekok, Kabupaten Pasuruan, babak belur dihajar oleh warga yang geram. Sebelum penggebukan itu, pelaku bernama Muhamad Amin (28) dijebak oleh warga dengan berpura-pura membeli HP hasil curiannya.

Kasi Humas Polres Pasuruan Kota, AKP Kamarudin, mengungkapkan kronologi pencurian HP bermula saat pelaku  mendatangi lapak durian milik tetangga satu kampung di desa Gejugjati, Lekok, Kabupaten Pasuruan.

Saat itu korban sedang pergi ke kamar mandi di dekat lapak duriannya. Sementara pelaku masih ada di lapak tersebut. Melihat HP merek OPPO F11 milik korban yang tertinggal, pelaku tanpa ragu mencuri HP tersebut.

“Kejadian sekutar jam 05.30 WIB. Pelaku saat itu sudah mengamati dan melihat lapak durian yang kosong, akhirnya mendekat dan mengambil HP merek OPPO F11 yang ditaruh di atas meja,” ujar Kamarudin saat dikonfirmasi, Minggu (6/2/2022).

Namun sayangnya, si pelaku lupa mematikan HP yang telah dicurinya, sehingga mudah dilacak oleh korban. Menyadari HP miliknya masih berada tidak jauh dari TKP, korban bersama perangkat desa setempat mencoba menjebak pelaku.

Pelaku kemudian dihubungi perangkat desa bernama Imron yang berpura-pura ingin membeli HP tersebut.

“Setelah dipancing dengan cara diajak ketemu untuk dilakukan penebusan, pelaku langsung mengiyakan,” imbuhnya.

Ketika pelaku datang di pendopo desa Gejugjati sambil membawa HP hasil curiannya tersebut, ternyata sejumlah warga dan perangkat desa sudah berkumpul untuk menangkap pelaku. Dikabarkan pelaku sempat digebukin sebelum akhirnya diserahkan ke pihak berwajib.

“Setelah ditangkap pelaku langsung dibawa ke Polsek Lekok untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut,” pungkasnya.

Popular Post

Mengusahakan Pertolongan Ilahi

40 Tahun Berkarya, ParagonCorp Luncurkan Film ‘Mengusahakan Pertolongan Ilahi’ tentang Nurhayati Subakat

Darmadi Sasongko

  SURABAYA, Tugujatim.id – ParagonCorp merayakan hari jadinya ke-40 dengan cara istimewa, yakni dengan meluncurkan film inspiratif bertajuk ‘Mengusahakan Pertolongan ...

Rukyatul Hilal

Tidak Nampak Hilal di Mojokerto Akibat Faktor Cuaca

Darmadi Sasongko

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Pemantauan Hilal 1 Ramadan 1446 Hijriah dilakukan oleh Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Mojokerto bersama Tim Lembaga Falakiyah ...

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

Tiara M

Tugujatim.id – Dongeng selalu menjadi bagian dari kehidupan kita sejak kecil. Selain menghibur, cerita-cerita ini juga mengandung pesan moral yang ...

FotoJet 2025 01 20T154400420 2447421012

Petaka Gunung Gede, Ketegangan Memuncak di Balik Misteri Alam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Film “Petaka Gunung Gede” menjadi sorotan di dunia perfilman Indonesia dengan genre thriller yang menyajikan ketegangan maksimal. Menggabungkan ...

Satpol PP Kota Malang

17 Pasangan Open BO dan Mahasiswa Terciduk Satpol PP Kota Malang dari Rumah Kos

Darmadi Sasongko

MALANG, Tugujatim.id – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Malang menggerebek rumah kos kawasan Jalan Sigura Gura, Kota Malang ...

1 Ramadan.

1 Ramadan 1446 H Jatuh pada 1 Maret 2025, Ini Penjelasan Menteri Agama

Dwi Linda

JAKARTA, Tugujatim.id – Pemerintah menetapkan 1 Ramadan 1446 H jatuh pada Sabtu, 1 Maret 2025. Keputusan ini diumumkan oleh Menteri ...