Manchester United Geser Liverpool dari Puncak Klasemen Liga Inggris

Redaksi

Olahraga

Paul Poga, pemain Manchester United. (Foto: Website Manchester United)
Paul Poga, pemain Manchester United. (Foto: Website Manchester United)

INGGRIS, Tugujatim.id – Manchester United berhasil menggeser posisi Liverpool sebagai pemuncak klasemen Liga Inggris usai timnya mengalahklan Burnley, Rabu (13/1/2021) dengan skor 1-0.

Meski terbilang menang tipis, klub berjuluk The Red Devil atau Setan Merah tersebut kini meraih 3 poin berharga. Manchester United pada pekan ke-17 ini menempati posisi pertama dengan raihan 36 poin. Di mana Liverpool berada di posisi kedua dengan 33 poin.

Meski demikia, salah satu pemain MU, Paul Pogba mengatakan timnya tetap membumi, tidak arogan, kendati saat ini sudah menempati puncak liga.

“Pertandingan hari ini sangat sulit. Kami tahu tidak mudah bermain di sini, tapi kami mendapat tiga poin dan kami sangat senang. Masih panjang jalan yang harus dilalui, jadi kami harus fokus lagi hingga akhir musim,” jelas Paul Pogba pada Sky Sport, Rabu (13/01/2021).

Selain itu, pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer juga ikut berkomentar mengenai kemenangan tim asuhannya melawan Burnley. Tiga poin yang begitu berharga, yang bisa membawa Manchester United menduduki puncak klasemen pekan ke-17.

“Ketika mendapatkan 3 poin di Liga Primer, itu membuat Anda tersenyum. Itu adalah pertarungan yang sulit. Kami dalam kondisi yang baik dan lapar,” jelas Ole pada pewarta Sky Sports, Rabu (13/01/2021).

Selain itu, di sisi transfer, Borussia Dortmund telah dikaitkan dengan pemain lain yang dtunjuk untuk menggantikan Jadon Sancho. Manchester United berniat untuk memboyong pemain sayap tersebut pada musim panas mendatang bila ada kesepakatan yang berhasil. (Rangga Aji/gg)

Popular Post

Rukyatul Hilal

Tidak Nampak Hilal di Mojokerto Akibat Faktor Cuaca

Darmadi Sasongko

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Pemantauan Hilal 1 Ramadan 1446 Hijriah dilakukan oleh Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Mojokerto bersama Tim Lembaga Falakiyah ...

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

5 Cerita Dongeng Bahasa Inggris Terbaik untuk Anak yang Seru dan Edukatif!

Tiara M

Tugujatim.id – Dongeng selalu menjadi bagian dari kehidupan kita sejak kecil. Selain menghibur, cerita-cerita ini juga mengandung pesan moral yang ...

Mengusahakan Pertolongan Ilahi

40 Tahun Berkarya, ParagonCorp Luncurkan Film ‘Mengusahakan Pertolongan Ilahi’ tentang Nurhayati Subakat

Darmadi Sasongko

SURABAYA, Tugujatim.id – ParagonCorp merayakan hari jadinya ke-40 dengan cara istimewa, yakni dengan meluncurkan film inspiratif bertajuk ‘Mengusahakan Pertolongan Ilahi’. ...

1 Ramadan.

1 Ramadan 1446 H Jatuh pada 1 Maret 2025, Ini Penjelasan Menteri Agama

Dwi Linda

JAKARTA, Tugujatim.id – Pemerintah menetapkan 1 Ramadan 1446 H jatuh pada Sabtu, 1 Maret 2025. Keputusan ini diumumkan oleh Menteri ...

Ketua DPRD Kota Malang.

Ketua DPRD Kota Malang Temui Massa Aksi, Respons 11 Poin Aspirasi Ratusan Mahasiswa

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Ketua DPRD Kota Malang Amithya Ratnanggani merespons langsung aspirasi maupun tuntutan ratusan mahasiswa. Hal itu menyusul ratusan ...

Ilustrasi.

Hujan Deras, Balita di Kediri Terpleset ke Parit dan Tewas

Herlianto A

KEDIRI, Tugujadim.id – Duka dan kepedihan mendalam dirasakan Zulfia Ramadani, warga Kelurahan/Kecamatan Pare, Kabupaten Kediri. Dia harus mengikhlaskan buah hatinya, ...