Mengintip 4 Kendaraan Mewah Pahala Nugraha Mansury, Wakil Menteri BUMN

Redaksi

News

Pahala Nugraha Masnury, Wakil Menteri BUMN. (Foto: via Garuda Indonesia)
Pahala Nugraha Masnury, Wakil Menteri BUMN. (Foto: via Garuda Indonesia)

JAKARTA, Tugujatim.id – Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara I (BUMN I) baru yaitu Pahala Nugraha Mansury baru saja dilantik oleh Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Jakarta pada Rabu (23/12/2020). Pahala menggantikan posisi Budi Gunadi Sadikin yang telah dilantik juga sebagai Menteri Kesehatan menggantikan posisi Terawan Agus Putranto.

Dilansir dari laman Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) yang diakses melalui elhkpn.kpk.go.id pada Rabu (23/12/2020), harta Pahala mencapai Rp 94.191.885.896. Telah diketahui sebelumnya bahwa Pahala melaporkan kekayaannya pada 10 September 2019 lalu saat menjabat sebagai Direktur Utama PT Garuda Indonesia.

Baca Juga: Pencemaran Mikroplastik Sungai Brantas Tinggi, Didominasi Limbah Rumah Tangga

Harta tersebut terdiri dari harta bergerak dan tidak bergerak. Pahala Nugraha Mansury tercatat memiliki empat bidang tanah dan bangunan yang terletak di Jakarta Selatan dengan nilai Rp 32.075.000.000 untuk harga tidak bergerak.

Sementara itu, Pahala mempunyai empat buah mobil mewah yakni Toyota Alphard tahun 2012, Mercedes Benz E400 tahun 2015, Mercedes Benz B200 tahun 2014, dan Mercedes Benz SLE 400 untuk harta bergerak. Total nilai seluruh kendaraan roda empat yang dimiliki Pahala mencapai Rp 2,2 miliar.

Pahala juga melaporkan untuk harta bergerak lainnya yang dia miliki senilai Rp 1.252.000.000. Ia juga memiliki surat berharga yang nilainya mencapai Rp 47.750.686.546.Tidak hanya itu, Pahala juga mempunyai kas dan setara kas senilai Rp 9.914.199.350 dan harta lainnya senilai Rp 1 miliar. Pahala tercatat tidak memiliki utang hingga saat ini. Total harta kekayaannya pada tahun 2018 mencapai Rp 94.191.885.896. (Nurul K/gg)

 

Referensi: otoasia.com

Haul Virtual Gus Dur ke-11 bersama Tugu Malang dan Tugu Jatim. (Foto: Dokumen)
Haul Virtual Gus Dur ke-11 bersama Tugu Malang dan Tugu Jatim. (Ads event)

Popular Post

Keunggulan iPhone 17.

8 Keunggulan iPhone 17 Siap Jadi Primadona Dibanding Seri iPhone 16: Lebih Canggih, Lebih Kuat, dan Lebih Tipis!

Dwi Linda

Tugujatim.id – Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iPhone 17 yang diklaim memiliki banyak peningkatan dibandingkan seri sebelumnya. Dengan berbagai ...

Gus Fawait.

Gus Fawait Resmi Teken SK Honorer PPPK Tahap 1 dan Libur Guru, Utamakan Kesejahteraan Tenaga Kerja

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Bupati Jember Muhammad Fawait (Gus Fawait) menandatangani dua kebijakan vital, yaitu terkait SK honorer PPPK yang lolos ...

barito renewables energy dok bni sekuritas 169 ezgif.com png to webp converter

Saham BREN, Kinerja, Prospek, dan Analisis Mendalam

ilmi habibi

Tugujatim.id – Saham PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN) menjadi salah satu emiten yang menarik perhatian investor di Bursa Efek ...

Pembuangan limbah tambak.

DPRD Jember dan OPD Sidak Gabungan, Serius Tangani Keluhan Warga soal Pembuangan Limbah Tambak

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Menanggapi aksi unjuk rasa warga beberapa waktu lalu, DPRD Jember menggelar sidak bersama beberapa organisasi perangkat daerah ...

Puting beliung di Jember.

Angin Puting Beliung di Jember Rusak Rumah Warga Desa Jambearum, Dua Dusun Terdampak!

Dwi Linda

JEMBER, Tugujatim.id – Angin puting beliung di Jember, Jawa Timur, terjadi pada Jumat (28/02/2025). Akibatnya, sejumlah rumah warga di Desa ...

KAI

12 Ribu Pelanggan Kereta Api Manfaatkan Awal Ramadan ‘Munggahan’ di Kampung Halaman

Darmadi Sasongko

MALANG, Tugujatim.id – Volume Pelanggan Kereta Api di Stasiun Malang periode Jumat (28/2) hingga Minggu (2/3) total sebanyak 12.028 orang ...