TANGERANG SELATAN, Tugujatim.id – Ada dua kunci yang harus dipegang teguh dalam menjalani tantangan hidup, yaitu syukur dan sabar. Demikian pemaparan dari Co-Founder PT Abyor International, Hari Tjahyono, saat memberikan mentoring kepada Pondok Inspirasi, di Serpong, Tangerang Selatan, Banten, pada Selasa, 22 November 2022. Mentoring ini diselenggarakan saat rapat kerja tahunan Pondok Inspirasi.
Hari banyak menceritakan lika-liku perjalanannya dalam merintis bisnis. Hari mengajak para pengurus Pondok Inspirasi untuk lebih mengenal diri, tidak hanya sekedar mengenal dirinya tapi jadikan ajang untuk lebih mengenal Tuhan.
Hari juga menambahkan bahwa dua kunci utama dalam menjalani tantangan adalah syukur dan sabar, syukur itu untuk orang-orang yang diuji kenikmatan sedangkan sabar itu untuk orang-orang yang diuji kesusahan.

“Saya jadi lebih memahami makna bersyukur dan sabar yang sesungguhnya, di mana setiap proses yang kita lalui dalam hidup pasti selalu ada tangan Tuhan yang terlibat,” ujar Mega, salah satu pengurus Pondok Inspirasi yang hadir di kegiatan itu.
Sesi mentoring itu berlangsung dengan haru dan penuh insight. Mentoring ini dihadiri oleh 12 orang pengurus dari Pondok Inspirasi. Kegiatan mentoring ini bertujuan untuk meningkatkan wawasan dan membangun motivasi kepada teman-teman Pondok Inspirasi.
Sesi mentoring tersebut juga turut dihadiri oleh Vice President PT Paragon Technology and Innovation, Jo Astra.
“Yang paling utama itu sebetulnya tahu, tahu apa yang disukai oleh teman-teman Pondok Inspirasi. Jadi sangat penting untuk mengenal diri. Walaupun sekarang belum menemukan apa yang disukai, teman-teman berani untuk mengeksplor diri melalui kesempatan-kesempatan seperti yang sedang kita selenggarakan ini,” ucap Jo, memberikan insight saat sesi mentoring.
Di akhir sesi mentoring, para narasumber juga menambahkan tips saat kita menemukan apa yang sesuai dengan diri kita yaitu dirangkum dalam 4E yaitu Enjoy, Easy, Excellent, dan Earn.