Nikmati Kuliner Enak Ditemani View Laut di DCemara Beach Resto & Cafe Tuban, Dijamin Pengunjung Betah Nggak Mau Pulang

Dwi Linda

Wisata

DCemara Beach Resto & Cafe.
Suasana tenang di DCemara Beach Resto & Cafe Tuban. (Foto: Google Maps @kharis)

TUBAN, Tugujatim.id Tidak hanya terkenal dengan keindahan pantainya, Kota Tuban yang berada di pesisir utara Jawa Timur ini juga memiliki beragam destinasi kuliner enak. Salah satu tempat yang wajib kamu kunjungi adalah DCemara Beach Resto & Cafe.

Restoran yang berlokasi di kawasan Pantai Cemara ini menawarkan pengalaman bersantap dengan suasana yang tidak terlupakan. Tentu saja, dijamin pengunjung betah nggak mau pulang.

Salah satu daya tarik utama dari DCemara Beach Resto & Cafe adalah pemandangannya yang langsung ke arah laut. Suasana alami dan tenang membuat restoran ini ideal untuk menghilangkan penat dari rutinitas sehari-hari. Dengan nuansa pantai yang teduh dan angin sepoi-sepoi, restoran ini cocok untuk bersantai bersama keluarga, teman, ataupun pasangan.

Tidak hanya sebagai tempat makan, DCemara Beach Resto & Cafe juga sering digunakan untuk acara spesial seperti acara pernikahan, lamaran, ulang tahun, acara keluarga, hingga gathering kantor. Bahkan, restoran ini juga sudah menyiapkan paket lamaran beserta MUA, fotografer, dan dekorasi. Untuk reservasi kamu bisa mengunjungi akun Instagram resmi mereka @dcemara.beachrestocafe.

Baca Juga: Dirty Angels Hadir di Bioskop, Aksi Tangguh Wanita Dalam Perang yang Tak Terlihat

DCemara Beach Resto & Cafe memiliki bangunan seperti rumah kaca sehingga meski berada di dalam ruangan, pengunjung tetap bisa melihat pemandangan laut dengan jelas. Restoran ini juga menyediakan beragam area tempat duduk seperti ruangan indoor yang dilengkapi dengan AC, area outdoor yang dihiasi dengan lampu-lampu kecil, dan semi outdoor dengan tempat duduk sofa yang nyaman.

Selain itu, DCemara Beach Resto & Café juga memiliki fasilitas yang lengkap agar pengunjung merasa lebih nyaman, seperti layanan live cooking agar pengunjung dapat melihat proses memasak makanan, WiFi gratis, ayunan dengan spot foto yang estetik, toilet yang bersih, musala yang cukup luas, dan tempat parkir yang luas dan nyaman.

Pilihan Menu Lezat

DCemara Beach Resto & Cafe Tuban.
Foto hidangan makanan DCemara Beach Resto & Cafe Tuban. (Foto: IG @dcemara.beachrestocafe)

DCemara Beach Resto & Cafe menyajikan beragam menu yang menggugah selera. Mulai dari aneka seafood, ayam, nasi goreng, iga, sayur, hingga western food. Ini beberapa menu special dari DCemara Beach Resto & Cafe yang bisa kamu coba:

1. Nasi goreng kambing, nasi goreng khas Indonesia yang dimasak bersama daging kambing dengan bumbu rempah-rempah ala DCemara Beach Resto & Cafe yang disajikan bersama acar, telur asin, dan kerupuk sebagai pelengkap. Rasanya yang unik dan aromanya yang khas bisa kamu coba dengan harga Rp40.000.

2. Mix seafood, aneka macam seafood yang terdiri dari aneka macam kerang dan udang yang dimasak bersama saus padang, saus asam manis, lada hitam, dan dilengkapi dengan potongan jagung dan taburan daun bawang di atasnya. Hidangan ini memiliki rasa yang gurih dan sedikit pedas dari lada, cocok untuk para pencinta seafood. Kamu dapat membelinya dengan harga Rp80.000 dengan porsi yang cukup banyak.

3. Tongseng kambing, daging kambing yang dimasak menggunakan kuah bumbu rempah-rempah khas DCemara Beach Resto & Cafe dan potongan tomat di atasnya. Rasa daging kambing yang empuk dan kaya rasa yang sedikit pedas, membuat menu ini banyak disukai oleh banyak pengunjung. Jika kamu ingin mencobanya, kamu hanya perlu membayar Rp47.273.

4. Kerapu bakar, ikan kerapu yang dibakar menggunakan kecap dan bumbu rempah-rempah khas DCemara Beach Resto & Cafe dan disajikan bersama dengan timun, tomat, dan sambal terasi sebagai pelengkap hidangan. Menu ini dijual dengan harga Rp35.000 saja.

5. Sop iga, daging iga sapi yang dimasak dengan kuah kaldu yang gurih dan disajikan bersama potongan wortel, kentang, buncis, dan dilengkapi dengan taburan daun bawang di atasnya. Hidangan sop iga ini menjadi menu yang paling best seller di DCemara Beach Resto & Cafe, kamu juga bisa mencobanya dengan harga Rp47.273.

Selain makanan berat, DCemara Beach Resto & Cafe juga menyajikan beberapa menu makanan ringan seperti potato wedges, french fries, martabak telor, singkong keju, onion rings, dan ada juga ice cream sebagai hidangan penutup. Menu-menu ini dijual dengan harga mulai dari Rp17.273.

Sedangkan untuk minuman, DCemara Beach Resto & Cafe juga menawarkan beraneka macam minuman seperti kelapa utuh, aneka kopi, minuman bersoda, minuman berbasis susu, hingga minuman khas Indonesia seperti es campur, soda gembira, dan wedang jahe. Minuman ini harganya mulai dari Rp8.182 saja.

Lokasi dan Jam Operasional

DCemara Beach Resto & Cafe terletak tepat di tepi Pantai Cemara Tuban, Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban. Lokasinya sangat strategis sehingga mudah dijangkau oleh para wisatawan ataupun orang lokal. Jam operasional DCemara Beach Resto & Cafe mulai dari pukul 10.00-21.00 setiap hari.

Review Pengunjung

DCemara Beach Resto & Cafe selalu ramai dikunjungi oleh para wisatawan yang sedang berlibur ke Pantai Cemara dan mendapatkan beragam ulasan positif melalui Google Review. Sebagian banyak pengunjung memberikan komentar positif terkait citarasa hidangan, suasana restoran, hingga kenyamanan tempat.

Seperti komentar yang ditulis oleh Danita Kusuma Putri. Dia merasa DCemara Beach Resto & Cafe memiliki tempat yang nyaman dan adem dekat dengan laut. Dia mendapatkan pelayanan yang ramah dan menurutnya rasa makanan dan minuman yang dipesan enak dan worth it dengan harga yang ditawarkan dan porsinya yang mengenyangkan.

”Tempatnya nyaman banget, adem bisa duduk deket laut. Stafnya ramah-ramah dan baik. Makanan dan minuman yang saya pesan rasanya enak dan cukup worth it buat harga segitu dan porsinya juga bikin kenyang,” kata Danita.

Sedangkan komentar selanjutnya ditulis oleh Ramlan Nuh yang mengatakan, menyukai DCemara Beach Resto & Cafe karena suasananya yang nyaman dan terdapat fasilitas yang lengkap seperti toilet dan musala yang bersih. Dia juga mengatakan, ada ayunan yang aman untuk digunakan oleh anak-anak sehingga merasa nyaman saat menikmati makanan bersama keluarganya.

”Ada toilet dan musala yang bersih jadi nyaman soalnya nggak perlu nyari jauh-jauh. Ada ayunan juga yang aman buat anak-anak jadi saya bisa makan dengan tenang sama keluarga tanpa harus jagain anak-anak, pokoknya tempat ini jadi list liburan bareng keluarga!” jelas Ramlan.

Baca Juga: Den of Thieves 2 Siap Gebrak Layar Lebar dengan Aksi Kriminal Spektakuler

Dan komentar terakhir ditulis oleh Helmi Ardiansyah yang mengatakan DCemara Beach Resto & Cafe memiliki tempat yang bersih dan hidangan makanan yang lezat dengan porsi yang cukup dan sesuai dengan harganya. Dia sangat menyukai hidangan kwetiau yang disajikan dan merekomendasikannya jika sedang berkunjung ke restoran ini.

”Tempatnya bersih dan makanannya enak-enak, porsinya juga sesuai dengan harganya. Yang paling enak kwetiaunya! Sangat amat recommended, harus dicoba jika ke sini!” kata Helmi.

Berdasarkan beragam ulasan positif yang didapat melalui Google Review, DCemara Beach Resto & Cafe adalah pilihan yang tepat untuk menikmati hidangan lezat dengan pemandangan pantai yang indah. Memiliki suasana yang nyaman, makanan yang menggugah selera, dan fasilitas lengkap, restoran ini akan memberikan kamu pengalaman kuliner yang tidak terlupakan. Jangan lupa untuk mengambil foto-foto keren di sini ya!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Tugujatim.id

Writer: Abidhah Jinan Salma Octavia/Magang

Editor: Dwi Lindawati

Popular Post

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Khofifah.

Khofifah-Emil Silaturahmi ke Rumah Jokowi usai Retreat di Magelang, Ini Isi Petuahnya!

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Gubernur dan Wakil Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak usai mengikuti retreat di Magelang, Jawa Tengah, ...

Pelaku mutilasi wanita asal Blitar.

Update! Pelaku Mutilasi Wanita asal Blitar dalam Koper Merah: Mulai Menyesal, Kerap Menangis saat Ingat Anak

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Rohmat Tri Hartanto alias Antok, 33, pelaku pembunuhan dan mutilasi Uswatun Khasanah, 29, seorang sales promotion girl ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Tempuran Mojokerto.

Kurang dari Setahun, Tempuran Mojokerto Terendam Banjir Tiga Kali

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Banjir luapan di ...