Empat Pelajar di Kabupaten Jember Terseret Ombak Pantai Payangan, Satu Korban Belum Ditemukan

Dwi Linda

Peristiwa

Ombak Pantai Payangan.
Kapolsek Ambulu AKP Suhartanto menunjukkan lokasi kejadian dari empat pelajar di Kabupaten Jember yang terseret ombak Pantai Payangan. (Foto: dok. Polsek Ambulu)

JEMBER, Tugujatim.id Empat pelajar di Kabupaten Jember terseret ombak Pantai Payangan yang terletak di Desa Watu Ulo, Desa Sumberejo, Kecamatan Ambulu, Sabtu (22/06/2024). Sayangnya dari empat pelajar, satu korban bernama Andika Pratama, 15, belum ditemukan.

Korban yang belum ditemukan diduga terseret ombak Pantai Payangan ini merupakan warga Dusun Kedunglilo, Desa Karang Semanding, Kecamatan Balung, Jember.

Kapolsek Ambulu Suhartanto menjelaskan kronologi kejadian dari keempat pelajar yang terseret ombak Pantai Payangan. Dia mengatakan, Andika berangkat bersama ketiga temannya sekitar pukul 11.30 WIB.

Baca Juga: 5 Prodi Favorit Politeknik Negeri Jember Jalur UTBK-SNBT, Masuk 10 Besar Kampus Peminat Terbanyak PTN Vokasi 2024

Sekitar pukul 12.30 WIB, para pelajar tersebut sampai di Pantai Payangan dengan menggunakan dua sepeda motor untuk menjangkau pantai.

Usai memarkirkan kendaraan, mereka berjalan di pinggir pantai. Hingga dua jam berselang, Andika bersama teman-temannya berenang di laut. Setidaknya, tiga teman Andika yaitu bernama Edo, Andi, dan Kefin.

Baca Juga: Rekomendasi Film Terbaru Akhir Tahun 2024, Mulai dari Transformers One Hingga Joker

Suhartanto juga menjelaskan, seorang nelayan bernama Eko, 62, telah memperingatkan kepada empat pelajar tersebut agar tidak berenang di laut. Namun, keempat pelajar itu tidak menghiraukan peringatan itu.

“Selang lima menit berenang, keempat pelajar itu terseret ombak ke tengah. Kedua temannya, Edo dan Rendi juga terseret ombak, tapi bisa menyelamatkan diri,” jelas Suhartanto.

Dalam proses pencarian tersebut, setidaknya petugas gabungan dikerahkan meliputi unsur TNI, Polri, dan SAR Rimba Laut. Para petugas menyisir di sekitar Pantai Payangan usai mendapatkan laporan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Tugujatim.id

Writer: Diki Febrianto

Editor: Dwi Lindawati

Popular Post

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Khofifah.

Khofifah-Emil Silaturahmi ke Rumah Jokowi usai Retreat di Magelang, Ini Isi Petuahnya!

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Gubernur dan Wakil Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak usai mengikuti retreat di Magelang, Jawa Tengah, ...

Pelaku mutilasi wanita asal Blitar.

Update! Pelaku Mutilasi Wanita asal Blitar dalam Koper Merah: Mulai Menyesal, Kerap Menangis saat Ingat Anak

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Rohmat Tri Hartanto alias Antok, 33, pelaku pembunuhan dan mutilasi Uswatun Khasanah, 29, seorang sales promotion girl ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Tempuran Mojokerto.

Kurang dari Setahun, Tempuran Mojokerto Terendam Banjir Tiga Kali

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Banjir luapan di ...