JEMBER, Tugujatim.id – Pemeritah Kabupaten Jember (Pemkab Jember) mengandeng Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) dalam mendukung Gerakan Pangan Murah Jelang Idulfitri. Gerakan Pangan Murah dimeriahkan beberapa tenan yang menyediakan berbagai macam jenis produk, mulai dari hasil perkebunan oleh Dinas Tanaman Pangan, Holtikultural, dan Perkebunan (DTPHP), hingga produk-produk dari UMKM.
Jelang Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN) Badan Pangan Nasional (BPN) Republik Indonesia (RI) melaksanakan kegiatan Apel Siaga Pengamanan Pasokan dan Harga Pangan Jelang Idul Fitri, berlangsung secara serentak di 38 provinsi dan 514 kabupaten/ kota.
Kabupaten Jember melalui Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan, ikut serta menyemarakkan Gerakan Pangan Murah, yang berlangsung di Lapangan Badan Usaha Milik Desa (BUMDES), Dukuh Mencek, Kecamatan Sukorambi, Kabupaten Jember, pada Senin (1/4/2024).
Dihadiri langsung oleh Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan Kabupaten Jember, Andi Prastowo, Gerakan Pangan Murah secara resmi dibuka secara luring, setelah dibuka oleh BPN secara daring.

Adapun tujuan dari kegiatan tersebut yaitu untuk menyediakan berbagai macam kebutuhan pokok untuk setiap keluarga di Kabupaten Jember, agar dapat dengan mudah dan harga yang relatif murah jika dibandingkan dengan harga pasaran.
“Gerakan pangan murah dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia dengan tujuan adalah untuk memberikan kemudahan keringanan bagi keluarga, terutama dalam menghadapi Hari Raya Idulfitri, karena harga-harga yang kami sediakan siapkan adalah lebih murah dari harga pasar,” ujar Andi.
Di Jember, Gerakan Pangan Murah sudah berlangsung selama enam hari dan esok Selasa (2/4/2024) merupakan kegiatan terakhir, yang akan berlangsung di kelurahan Mangli. Oleh karena itu, masih ada kesempatan untuk masyarakat Jember untuk mendapatkan berbagai macam kebutuhan pokok dengan harga murah.
“Gerakan pangan murah ini yang keenam pelaksanaan dan besok terakhir ada di kelurahan Mangli,” jelas Andi.
Gerakan Pangan Murah juga dimeriahkan beberapa tenan, yang menyediakan berbagai macam jenis produk, mulai dari hasil perkebunan oleh Dinas Tanaman Pangan, Holtikultural, dan Perkebunan (DTPHP), hingga produk-produk dari Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).
Sebelumnya, kegiatan Gerakan Pangan Murah tahun 2023 yang diadakan serentak, dilaksanakan di 411 titik di Indonesia. Hal tersebut menunjukkan adanya peningkatan dari segi jumlah titik Gerakan Pangan Murah di tahun 2024 ini.
Reporter: Diki Febrianto
Editor: Darmadi Sasongko