MALANG, Tugujatim.id – Kelompok Kuliah Kerja Nyata (KKN) 7 dari Universitas PGRI Kanjuruhan Malang (Unikama) telah melaksanakan sejumlah program kerja unggulan yang memberikan dampak positif bagi masyarakat Desa Tangkilsari, Kecamatan Tajinan, Kabupaten Malang, Jawa Timur.
Kelompok ini terdiri dari 36 mahasiswa yang berdedikasi tinggi dalam menjalankan tugas mereka untuk memajukan Desa Tangkilsari. Salah satu program unggulan yang dilaksanakan adalah reboisasi bersama Dinas Kehutanan Wilayah Malang.
Pada 23 Agustus 2023, mahasiswa Unikama bekerja sama dengan Dinas Kehutanan menanam lebih dari 60 bibit pohon di lereng Gunung Kawi. Bibit-bibit ini, terutama pohon pucuk merah, merupakan bantuan dari Dinas Kehutanan Malang.
Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mengajak generasi muda, terutama mahasiswa KKN di Desa Tangkilsari, untuk ikut mendukung tutupan lahan terbuka, terutama lahan-lahan kritis di wilayah masyarakat.
Selanjutnya, kelompok KKN 7 juga berkolaborasi dengan pengusaha lokal, yakni Dewi, seorang pelaku UMKM di Desa Tangkilsari. Kelompok KKN 7 ini membantu meningkatkan potensi usaha milik Dewi yang bergerak di produksi risol mayo, teh tarik jelly, dan salad buah.
Dari hasil pengumpulan data didapatkan bahwa Dewi memiliki keterbatasan dalam pemasaran dan pengembangan produknya.
“Oleh karena itu, mahasiswa turut membantu dalam proses pembuatan, pengemasan, dan pemasaran produk. Mereka juga menciptakan logo produk, pamflet, dan banner untuk toko Bu Dewi, menjadikan kolaborasi ini sebagai contoh bagaimana pendidikan dan dunia bisnis dapat saling menguntungkan.” terang salah satu mahasiswa KKN Unikama, Putri Agustin.
Program literasi juga menjadi salah satu fokus kelompok KKN ini. Mereka menjalankan kegiatan ini di SDN Tangkilsari 1, pada 25 Agustus 2023.
Tujuan dari kegiatan literasi ini adalah untuk meningkatkan kemampuan siswa dalam memahami dan mengolah informasi saat melakukan proses literasi. Mengingat rendahnya minat baca dan tulis di kalangan siswa, mahasiswa memberikan sosialisasi tentang pentingnya literasi dan bagaimana cara meningkatkan minat baca siswa.
Diharapkan kegiatan ini dapat membantu siswa untuk lebih menyukai membaca dan memahami konteks bacaan dalam kehidupan sehari-hari.
Program unggulan terakhir yang tak kalah penting adalah sosialisasi dan pelatihan pembuatan pakan ternak ruminansia dengan memanfaatkan sumber daya lokal di Desa Tangkilsari. Kegiatan ini berlangsung dari 19 hingga 25 Agustus 2023 dan melibatkan beberapa peternak.
Mahasiswa membantu warga dalam memanfaatkan limbah pertanian dan agro pertanian, seperti limbah silase yang difermentasi sebagai pakan untuk kambing, domba, dan sapi.
Dalam keseluruhan, program kerja unggulan kelompok KKN 7 dari Unikama di Desa Tangkilsari telah memberikan kontribusi besar dalam meningkatkan kualitas ekonomi, pendidikan, dan lingkungan di desa ini.
Melalui kolaborasi, inovasi, dan semangat yang tinggi, mereka telah berhasil merangkul pendidikan, bisnis, dan lingkungan untuk menciptakan perubahan positif di masyarakat Desa Tangkilsari.
Kepala Desa Tangkilsari, Sugiono berharap keberhasilan ini menjadi inspirasi bagi generasi muda untuk berani bermimpi dan mengambil langkah maju sesuai perkembangan zaman.
“Dengan demikian, program ini tidak hanya membantu pengembangan UMKM tetapi juga meningkatkan kualitas pertanian lokal,” tandasnya.(ads)
Reporter: Yona Arianto
Editor: Lizya Kristanti