SURABAYA, Tugujatim.id – Kompetisi sepak bola dunia kembali di Surabaya. Setelah sebelumnya Piala Dunia U-17, kini Surabaya akan menjadi tuan rumah untuk Piala AFF U-19.
Selain Surabaya, Piala AFF juga akan bergulir di Solo tepatnya untuk U-16. Pengumuman tersebut disebutkan langsung melalui akun @theasianfootball.
“Federasi Sepak Bola ASEAN (AFF) mengumumkan bahwa Kejuaraan AFF U-16 dan U-19 2024 akan diadakan di Kota Surakarta dan Surabaya di Indonesia,” tulis postingan tersebut.
Rencananya, Piala AFF U-19 di Surabaya akan dimulai pada 17-29 Juli 2024. Stadion yang bisa digunakan nantinya seperti venue Piala Dunia U-17, Gelora Bung Tomo dan Gelora 10 November.
Sementara Piala AFF U-16 di Solo dijadwalkan akan bergulir pada 21 Juni sampai 4 Juli 2024. Pertandingannya bakal berlangsung di Stadion Manahan dan Lapangan Sriwedari.
Setelah sukses dengan gelaran Piala Dunia U-17, digelarnya pertandingan Piala AFF U-19 di Indonesia, tidak hanya menguntungkan secara nasional tetapi khususnya Surabaya yang menjadi tuan rumah venue.
Sebagai informasi, saat ini Timnas Indonesia U-19 diasuh oleh Indra Sjafri. Untuk menyambut Piala AFF U-19 di Surabaya, skuad Timnas U-19 juga sudah melakukan pemusatan latihan. Dan beberapa kali melakukan pertandingan uji coba.
Sementara Timnas Indonesia U-16 saat ini ditangani pleh Noba Arianto. Dan juga sudah melakukan pemusatan latihan sejak awal 2024.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Tugujatim.id
Writer: Izzatun Najibah
Editor: Dwi Lindawati