Polemik Relawan Projo Pecah, Adian Napitupulu Tegaskan Relawan Kota Malang Tetap Fokus Dukung Ganjar Pranowo

Dwi Lindawati

Politik

Adian Napitupulu.
Ketua Tim Koordinasi Relawan Pemenangan Pilpres 2024 (TKRPP) PDIP Adian Napitupulu. (Foto: Yona Arianto/Tugu Jatim)

MALANG, Tugujatim.id Ketua Tim Koordinasi Relawan Pemenangan Pilpres 2024 (TKRPP) PDIP Adian Napitupulu menanggapi polemik organisasi relawan Pro Jokowi (Projo) yang “menyeberang” dengan memberikan dukungan untuk bakal calon presiden Prabowo Subianto.

Adian Napitupulu mengimbau kepada seluruh relawan agar fokus mendukung kemenangan Ganjar Pranowo menjadi Presiden RI periode 2024-2029.

“Bersama atau tidak bersama Jokowi, Ganjar harus menang,” kata Adian di hadapan ratusan relawan Malang Raya di Kota Malang, Jawa Timur, Senin (16/10/2023).

Adian mengimbau agar seluruh relawan bisa melihat rekam jejak dan tidak ragu mendukung Ganjar Pranowo menjadi Presiden RI. Hal itu perlu dilakukan agar bisa menjadi bahan pertimbangan rasional bagi setiap relawan untuk memilih sosok Ganjar.

“Pastikan rekam jejak calon presiden kita menjadi hal yang sangat penting. Saya minta maaf untuk capres lainnya. Saya percaya Ganjar Pranowo yang terbaik untuk Indonesia,” katanya.

Adian begitu lantang terkait target suara untuk Ganjar Pranowo di Jawa Timur bisa mencapai 75 persen. Hal itu berdasar saat gelaran Pilpres 2019 lalu, di mana suara Jokowi dan Ma’ruf Amin bisa meraih suara 65 persen di Jawa Timur.

“Pilpres 2019 di Jawa Timur, Jawa Timur menang 65 persen saat itu. Kalau lima tahun lalu Jatim menang 65 persen, ayo menjadi tekad bersama minimal tambah 10 persen lagi. Saya lihat Anda sudah berjuang keras dari dulu memperjuangkan Ganjar Pranowo, saya hormati keringat-keringat itu,” katanya.

Sementara itu, Ganjar Pranowo sendiri memilih bungkam kepada awak media soal organisasi relawan Pro Jokowi (Projo) yang menyatakan dukungan untuk Prabowo Subianto pada Pilpres 2024.

Dalam kegiatannya ke Kota Malang, Ganjar Pranowo datang ke aula Yayasan Pembinaan Anak Cacat (YPAC) guna menemui ratusan relawan. Pada kegiatan itu, hadir 48 organ relawan Ganjar Pranowo Se-Malang Raya yang rata-rata membawa 10 orang.

“Sebenarnya undangan kami 300 orang, tapi tadi membeludak hampir 600 orang. Antusiasnya warga Malang Raya luar biasa,” kata Ketua DPC PDIP I Made Riandiana Kartika, Senin (16/10/2023).

Made tidak menampik jika terjadi perpecahan relawan Projo, namun dirinya menegaskan bahwa relawan Projo di Kota Malang tetap konsisten mendukung Ganjar Pranowo.

“Kami tidak komentar karena itu adalah hak pribadi masing-masing karena Projo pun pecah menjadi beberapa bagian. Projo Kota Malang yang jelas mendukung Ganjar Pranowo, ada di barisan relawan yang hadir pada hari ini,” tutup Made.

Writer: Yona Arianto

Editor: Dwi Lindawati

Popular Post

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Khofifah.

Khofifah-Emil Silaturahmi ke Rumah Jokowi usai Retreat di Magelang, Ini Isi Petuahnya!

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Gubernur dan Wakil Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak usai mengikuti retreat di Magelang, Jawa Tengah, ...

Pelaku mutilasi wanita asal Blitar.

Update! Pelaku Mutilasi Wanita asal Blitar dalam Koper Merah: Mulai Menyesal, Kerap Menangis saat Ingat Anak

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Rohmat Tri Hartanto alias Antok, 33, pelaku pembunuhan dan mutilasi Uswatun Khasanah, 29, seorang sales promotion girl ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Tempuran Mojokerto.

Kurang dari Setahun, Tempuran Mojokerto Terendam Banjir Tiga Kali

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Banjir luapan di ...