Polres Tuban Amankan 57.783 Pil Dobel L dan 66,41 Gram Sabu-sabu

Lizya Kristanti

Kriminal

polres tuban tugu jatim
Kapolres Tuban, AKBP Suryono bersama Kasat Reskoba dan jajaran merilis kejahatan peredaran narkotika selama enam bulan terakhir. Foto: Rochim/Tugu Jatim

TUBAN, Tugujatim.id Selama periode Januari-Juni 2023, Satreskoba Polres Tuban berhasil menyita barang bukti kejahatan narkotika sebanyak 57.783 butir pil dobel L, 1.668 butir pil Y, serta 66,41 gram sabu-sabu.

Kapolres Tuban, AKBP Suryono menuturkan, dari puluhan ribu barang bukti itu, ada 44 orang yang ditangkap dari 42 kasus yang berhasil diungkap. Mereka berperan sebagai pengedar dan juga bandar.

“Kalau pemasok dobel L dari tetangga wilayah Jawa Tengah,” ucap Suryono, pada Senin (26/6/2023).

polres tuban tugu jatim
Kapolres Tuban, AKBP Suryono bersama Kasat Reskoba dan jajaran merilis kejahatan peredaran narkotika selama enam bulan terakhir. Foto: Rochim/Tugu Jatim

Bahkan, ada satu kasus dengan barang bukti 20 ribu butir pil dobel L yang didapatkan dari para tersangka pengedar narkotika ini.

“Sementara yang mendominasi pil dobel L yang obat-obatan terlarang termasuk golongan tiga Undang-undang Narkotika,” ucapnya.

Mantan Kapolres Kota Madiun ini juga menyampaikan, rata-rata konsumen dari pil dobel L adalah nelayan. Mengingat wilayah garis pantai Tuban lumayan panjang.

Selain itu, nelayan kerap menganggap pil ini bisa digunakan sebagai jamu agar semakin kuat saat bekerja. “Rata-rata nelayan pemakainya,” pungkasnya.

Kapolres kelahiran Bojonegoro ini menyampaikan bahwa dari jumlah kasus tersebut, sebagian telah dilimpahkan ke Kejaksaan Negeri Tuban untuk proses selanjutnya.

Reporter: Rochim
Editor: Lizya Kristanti

Popular Post

Mengusahakan Pertolongan Ilahi.

Kisah Hidup Pendiri Wardah Resmi Tayang di YouTube, Ini Sinopsis Film “Mengusahakan Pertolongan Ilahi”

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Kisah hidup Nurhayati Subakat, sosok di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation, hadir dalam film bertajuk ...

Ansor Kota Malang.

PC GP Ansor Kota Malang Terima CSR Tugu Malang ID dan Times Indonesia, Tingkatkan Kader Melek Digital

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Malang menerima bantuan dana corporate social responsibility (CSR) dari ...

Khofifah.

Khofifah-Emil Silaturahmi ke Rumah Jokowi usai Retreat di Magelang, Ini Isi Petuahnya!

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Gubernur dan Wakil Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak usai mengikuti retreat di Magelang, Jawa Tengah, ...

Pelaku mutilasi wanita asal Blitar.

Update! Pelaku Mutilasi Wanita asal Blitar dalam Koper Merah: Mulai Menyesal, Kerap Menangis saat Ingat Anak

Dwi Linda

SURABAYA, Tugujatim.id – Rohmat Tri Hartanto alias Antok, 33, pelaku pembunuhan dan mutilasi Uswatun Khasanah, 29, seorang sales promotion girl ...

Mudik gratis 2025.

Tak Ada Mudik Gratis 2025, Dishub Kota Malang Fokus Bangun Lahan Parkir di Kayutangan Heritage

Dwi Linda

MALANG, Tugujatim.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang. Pihaknya memastikan tidak menyediakan mudik gratis 2025 ...

Tempuran Mojokerto.

Kurang dari Setahun, Tempuran Mojokerto Terendam Banjir Tiga Kali

Dwi Linda

MOJOKERTO, Tugujatim.id – Wilayah Tempuran, Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, kembali terkena banjir luapan pada Jumat (28/02/2025). Banjir luapan di ...