TUBAN, Tugujatim.id – Momentum Hari Raya Iduladha 1444 H/2023 M, Polres Tuban membagikan puluhan hewan kurban ke sejumlah pondok pesantren serta mitra kepolisian. Di antara hewan kurban tersebut, tiga ekor sapi dan 19 ekor kambing dibagikan pada Rabu (28/06/2023).
Kapolres Tuban AKBP Suryono didampingi para pejabat utama menyerahkan seekor sapi dari Kapolda Jawa Timur di Pondok Pesantren Darul Ghuroba Langitan, Tuban. Hewan kurban tersebut diterima oleh H. Muhammad Ahmad Alawi yang merupakan putra dari pengasuh pondok pesantren setempat K.H. Ubaidillah Faqih.
Baca Juga: Membeludak, Puluhan Ribu Warga Muhammadiyah Tuban Salat Iduladha Hari Ini
Selain kapolres, satu ekor sapi juga didistribusikan oleh Wakapolres Tuban Kompol Palma Fitria Fahlevi menuju Pondok Pesantren Bejagung Kidul yang diterima langsung oleh KH Abdul Matin Djawahir sekaligus pengasuh pondok pesantren setempat.

Selain sapi, Polres Tuban juga mendistribusikan 19 ekor kambing di halaman belakang mapolres setempat kepada masing-masing perwakilan penerima.
“Alhamdulillah tahun ini ada tiga ekor sapi dan 19 kambing dari Polres Tuban yang kami distribusikan, baik ke ponpes maupun tempat lainnya,” ucap Kapolres Tuban AKBP Suryono.
Baca Juga: Penasaran Serunya Nonton Film Marvel Kraven The Hunter? Catat Jadwal Rilisnya 6 Oktober 2023!
Kapolres kelahiran Bojonegoro ini melanjutkan, melalui aksi sosial bagi dan sebar dua ekor hewan kurban pada peringatan Hari Raya Iduladha dan jelang HUT Bhayangkara ke-77 ini, diharapkan komunikasi antara masyarakat dan polisi bisa terjalin makin harmonis.
“Polisi bisa lebih bersinergi dengan masyarakat dalam menjalankan tugas sebagai pelindung dan pengayom masyarakat,” ujarnya.